Connect with us

Politik

9 Warga Binaan Lapas Perempuan Yogyakarta Mendapatkan Remisi Hari Raya Waisak

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)—Kamis (23/05/2024) ini umat Budha di seluruh daerah tengah merayakan Hari Raya Waisak. Pada momentum ini, ada beberapa warga binaan di Lembaga Permasyarakatan Perempuan Yogyakarta Kelas IIB yang berada di Kabupaten Gunungkidul mendapatkan remisi atau potongan masa hukuman mereka.

Kepala Kanwil Kemenkumham DIY, Agung Rektono Seto mengatakan, pemberian remisi khusus ini merupakan bagian dari peningkayam layanan terhadap warga binaan di lembaga permasyarakatan. Sedikitnya ada 9 narapidana yang pada momentum Hari Raya Waisak ini mendapatkan remisi.

“Ada 9 napi yang mendapatkan remisi yaitu 8 di LPP Wonosari dan ada 1 berada di Lapas Narkotika di Yogyakarta,” papar Agung Retkono Seto, Kamis pagi usai penyerahan remisi.

Ia menjelaskan, para narapidana ini mendapatkan pengurangan masa tahanan mulai dari 1 bulan, 1 bulan 15 hari hingga 2 bulan. Mayoritas dari narapidana ini terjerat kasus narkotika.

Berita Lainnya  Idaman, Calon Lurah Ini Pilih Konsep Kampanye Sembari Berbagi Kepada Masyarakat

“9 napi ini tidak hanya dari wilayah DIY saja namun pindahan dari LPP luar DIY. Ada napi yang berstatus warga negara asing juga,” sambung dia.

Untuk mendapatkan remisi tentunya tidaklah mudah, sebab ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi. Mulai dari berkelakuan baik, aktif dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh LPP, dan beberapa lainnya.

“Pesan untuk temen-temen ini, jadikanlah momentum menjalani pidana ini untuk instropeksi atas kesalahan yang telah dilakukan di masa lalu,” jelas dia.

Sementara itu, Kepala LPP Kelas IIB Yogyakarta, Evy Loliancy mengatakan, berkaitan dengan Hari Raya Waisak ini warga binaan yang beragama Budha akan menjalani ibadah pada Jumat (24/05/2024) esok. Untuk hari ini, selain penyerahan remisi para warga binaan ini mendapatkan bonus untuk merayakan hari raya dengan keluarga mereka.

Berita Lainnya  Vonis Telah Dijatuhkan PN Sleman, Bagaimana Nasib Pencalegan Wakil Ketua DPRD Gunungkidul?

“Kami berikan waktu untuk komunikasi dengan keluarga dengan cara videocall,” tutup Evy Loliancy.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler