Connect with us

Peristiwa

Ugal-ugalan di Jalur Maut, Truk Box Nyaris Lindas Pemotor

Diterbitkan

pada

BDG

Ponjong,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Aksi ugal-ugalan yang dilakukan oleh pengemudi truk nyaris saja mencelakakan Liman Setiawan (51) warga Padukuhan Wuni, Desa Nglindur, Kecamatan Girisubo pada Senin (12/03/2018) siang tadi. Liman yang hampir terlindas truk tersebut harus mengalami luka di beberapa bagian tubuhnya setelah terserempet truk box di Jalan Bedoyo-Semanu tepatnya di Tanjakan Pok Cucak, Padukuhan Asemlulang, Desa Sidorejo, Kecamatan Ponjong.

Kasi Humas Polsek Ponjong, Aipda Agus Gunawan mengatakan, kecelakaan lalu lintas terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Bermula ketika truk Mitsubishi Colt Diesel B 9238 TCC yang dikemudikan oleh Hengki Rahasya (38), warga Madugondo, Tegalgondo, Wonosari, Kabupaten Klaten melaju dari arah Bedoyo menuju Semanu dengan kecepatan tinggi. Sesampainya di lokasi kejadian, sopir yang terus memacu kencang kendaraannya terkejut dengan kemunculan sepeda motor Supra nopol AB 6044YD yang dikendarai oleh Liman yang ada di depannya.

Berita Lainnya  Pemotor Tewas Usai Hantam Mobil Parkir

“Pengemudi truk berusaha menghindar dengan membanting kemudi ke arah kiri,” beber Agus, Senin sore.

Upaya menghindar tersebut tak terlalu berhasil mengingat jarang yang sudah sangat dekat. Truk sempat menyenggol korban hingga terjatuh di jalanan.

Agus menambahkan, truk sendiri terus melaju tak terkendali pasca menyerempet Liman dan motornya. Truk tersebut baru berhenti setelah menghantam pohon yang berada di sisi kiri jalan.

"Untung sempat banting stir, kalau masih ngebut lurus pasti beda ceritanya," katanya.

Akibat kejadian tersebut, pengendara motor lantas dilarikan ke Puskesmas 2 Ponjong setelah mengalami luka memar dan lecet di tangan kiri. Sementara untuk kondisi pengemudi truk tidak mengalami luka berarti.

Berita Lainnya  Tabrakan di Ponjong, Pemotor dan Mobil Terperosok ke Dalam Parit

“Hanya kerusakan truk di bagian depan mengalami ringsek,” pungkasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler