Pemerintahan
Jelang Lebaran, Pasokan Gas Melon Ditambah 4%






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pemerintah Kabupaten Gunungkidul memastikan ketersediaan gas melon atau LPG 3 kg menjelang lebaran 2020 ini masih tergolong aman. Hal ini lantaran ditengah pandemi corona, disinyalur permintsan masyarakat tidak begitu mengalami peningkatan. Kendati dipastikan aman, dari Pertamina tetap melakukan penambahan gas melon di Gunungkidul.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gunungkidul, Johan Eko Sudarto mengatakan bedasarkan hasil rapat tim pengendali inflasi daerah (TPID) beberapa waktu lalu pasokan kedua gas melon di Gunungkidul masih tergolong aman dan mampu mencukupi kebutuhan masyarakat. Hal ini lantaran pembelian gas tidaklah sebanyak pada bulan Ramadhan biasanya.
Namun demikian dari pertamina sendiri memiliki kebijakan tetap memberikan penambahan kuota bagi kabupaten Gunungkidul. Langkah ini sebagai antisipasi jika nantinya ada kekurangan maka masih memiliki kuota penjualan. Penambahan sendiri sekitar 4 persen dari kebutuhan per bulan.
“Secara demandnya masih normal kok kebutuhan di lapangan. Tapi tetap ada tambahan pasokan 4 persen,” jelas Johan Eko Sudarto, Sabtu (16/0/5/2020).
Adapun prosentase tersebut sekitar 14.000 tabung gas. Diharapkan dengan adanya penambahan ini tidak terjadi kelangkaan dalam pemenuhan kebutuhan gas melon.







Lebih lanjut ia mengungkapkan, menjelng lebaran ini pemerintah terus melakukan pengawasan harga kebutuhan bahan pangan di pasar. Sejauh ini, memang ada kenaikan harga bahan pangan namun hal tersebut tidak begitu signifikan dan masih tergolong normal.
“Pengawasan tetap kami lakukan,”tambahnya.
Selain itu, pengawasan juga dilakukan untuk peredaran makanan yang sudah masuk masa kedaluarsa. Penjual diharapkan jujur, jika ada bahan pangan yang kedaluarsa tidak dijual sementara konsumen harus jeli dalam membeli.
“Ditengah pandemi ini kami harapkan masyarakat juga lebih sadar kalau berbelanja memakai masker, cuci tangan, kaga jarak dam menerapkan pola hifup sehat,” tutupnya
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter