Pariwisata
Menikmati Indahnya Wisata Watu Gendong Jauh Dari Kota Dekat Dengan Alam






Ngawen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Berbicara tentang Kabupaten Gunungkidul memang tidak ada habisnya. Terlebih dengan bentang alam dan potensi wisata yang dimiliki, telah menjadi rahasia umum jika wilayah terluas di DIY ini memiliki banyak tempat wisata yang unik dan mengedukasi. Berkembangnya bumi handayani menjadi lebih baik lagi, mendorong masyarakatnya untuk berinovasi terlebih dalam bidang pariwisata.
Ya seperti yang dilakukan oleh masyarakat Kalurahan Beji, Kapanewon Ngawen ini. Di padukuhan Tungkluk tepatny, ada potensi wisata yang bisa dikenalkan dan dijual untuk para wisatawan. Belakangan ini yang ramai dikunjung oleh para pelancong yakni obyek wisata alam Watu Gendong.
Terletak di daerah utara kabupaten Gunungkidul, tempat ini memiliki keunikan dan cerita tersendiri. Bagi wisatawan yang bosan dengan suguhan pantai, air terun, embung atau goa wisata alam Watu Gendong bisa menjadi salah satu alternatif kunjungan.
Sedikit bercerita mengenai Watu Gendong, ada berbagai versi cerita di tengah masyarakat yang berkembang mengenai asal muasal nama ini. Berkunjung ke obyek ini ada beragam manfaat edukasi, refreshing, dan menambah pengalaman serta pengetahuan tentunya. Tempat ini cocok untuk menjadi pilihan berlibur bersama keluarga, teman atau komunitas.
Watu Gendong menyuguhkan memandangan alam yang luar biasa. Hijaunya rerumputan dan pepohonan sekitar membuat mata jauh lebih segar, merefresh pikiran penat kbiat kesibukan sehari-hari. Di areal sekitar 5 hektare itu, juga ada bebatuan besar yang menjulang agak tinggi. Layaknya batu di gunung api Purba, namun ukurannya lebih kecil.







“Kami suguhkan wisata alam dengan berbagai fasilitas penunjangnya. Jadi mereka yang kesini tidak bosan, dengan daya tarik wisata Watu Gendong,” kata Ucok, Ketua Karang Taruna setempat saat ditemui.
Berkunjung ke Watu Gendong ada beberapa hal yang bisa dilakukan, wisatawan bisa jauh lebih mengenal bagaimana interaksi di pedesaan. Begitu pula belajar pertanian, melakukan outbond, camping, dan menjajal track off road di sana. Spot-spot yang ada sangat instragamable sehingga bagi pemburu spot foto sangat patut mengunjungi tempat ini.
Udara segar dan pemandangan bentang alam bisa menjadi obat tersendiri menghilangkan penat dan galau yang dirasa. Waktu yang tepat biasanya saat pagi-pagi sebelum terik. Dinginnya udara bisa merefleksi diri tidak ada polusi yang dirasa. Sungguh mereka yang berkunjung bisa merasakan jauh dari ramainya kota.
“Kalau untuk harga tiket masuk sementara masih seikhlasnya. Kita sediakan kotak agar diisi oleh wisatawan yang masuk. Selama ini kita sudah terapkan protokol kesehatan,” imbuhnya.
Selama ini menurut Ucok, untuk pengujung sendiri masih sebatas dari lokal. Terlebih para goweser Gunungkidul yang ingin menikmati silirnya di tengah alam setelah lelah bersepeda. Promosi terus dilakukan agat tempat ini di kenal oleh para wistawan. (Andi)
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen