Peristiwa
Antisipasi Aksi Teror di Gunungkidul, Polisi Geledah Kendaraan yang Melintas di Jalan Jogja-Wonosari






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Adanya aksi terorisme di beberapa daerah mendorong Kepolisian untuk mengencarkan razia, termasuk salah satunya di Kabupaten Gunungkidul. Sabtu (03/04/2021) siang tadi, Tim gabungan dari Satlantas, Satreskrim, Samapta serta beberapa unsur lainnya melakukan penghadangan terhadap sejumlah kendaraan yang melintas di jalan Jogja-Wonosari tepatmya di sekitar Rest Area Bunder Kapanewon Patuk.
Kasubbag Humas Polres Gunungkidul, Iptu Suryanto mengatakan razia ini dimaksudkan sebagai upaya antisipasi terorisme dan peredaran bahan berbahaya di wilayah Gunungkidul. Adapun yang menjadi sasaran kendaraan yang melintas di jalur tersebut, bahan peledak, senjata api, senjata tajam, miras dan bahan terlarang lainnya.
“Hasil operasi yang dipimpin oleh Kabagops Kompol Sunarto adalah untuk miras ditemukan 2 botol anggur putih dan teguran untuk 30 pengendara sepeda motor serta 14 kendaraan roda empat,” kata Iptu Suryanto.
Adapun miras tersebut menurutnya dibawa oleh orang luar Gunungkidul. Rencananya akan dikonsumsi di suatu tempat. Menjelang bulan ramadhan dan banyaknya aksi terorime serta penangkapan terduga teroris di berbagai daerah, kepolisian berkomitmen akan menggencarkan razia di wilayah Gunungkidul. Tindakan tegas tentu akan dilakukan untuk menjaga keamanan daerah.
“Tentu akan kami intensifkan razia semacam ini,” ujarnya.







Sementara itu, Kabag Ops Polres Gunungkidul, Kompol Sunarto mengatakan adanya serangan di Mabes Polri menjadi perhatian khusus anggota kepolisian. Ada tim yang wajib melakukan pemeriksaan dan pengecekan ke warga umum yang sekiranya masuk ke lingkungan Polres.Begitu pula, anggota yang berjaga di depan juga lebih diperbanyak dan dilengkapi dengan senjata.
Ini sebagai upaya mengantisipasi hal serupa terjadi di lingkungan aparat penegak hukum.
“Tentu setelah adanya kejadian di Mabes Polri kami lebih siaga dan memperketat keamanan,” imbuh dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks