Pemerintahan
Bakal Dipasang Kabel Fiber Optik, Internet di Balai Kalurahan Bakal Lebih Cepat





Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Seluruh Kantor Pemerintah Kalurahan di Gunungkidul direncanakan tersambung jaringan internet kabel fiber optik pada tahun 2025 mendatang.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Gunungkidul, Setiyo Hartato, mengatakan stabilnya jaringan internet di pemerintah kalurahan merupakan salah satu hal yang penting untuk menunjang pelayanan terhadap masyarakat. Terlebih saat ini pengurusan berkas ataupun dokumen dilakukan secara online yang mana membutuhkan jaringan internet. Saat ini pihaknya tengah melakukan survei di 380 titik jaringan layanan yang nantinya akan terpasang jaringan internet kabel optik.
“Masih kurang survei 144 titik, itu bukan titik kalurahan tapi titik layanan utama. Dibawahnya masih ada sekitar 1.100 titik koneksi. Kami estimasikan sekitar 40 hari survei sudah selesai,” jelas Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Gunungkidul, Setiyo Hartato, Rabu (04/10/2023).
Disebutnya survei dilakukan sebagai bentuk pra kondisi sebelum program dijalankan, rencananya program tersebut akan dimulai tahun 2024 mendatang yang bersumber dari dana keistimewaan. Diharapkan adanya jaringan internet yang merata di setiap kalurahan dapat menjawab permasalahan terkait koneksi internet yang selama ini muncul.
“Jadi di awal tahun sudah tahu titik mana saja yang sudah siap dipasang fiber optik ketika dananya sudah turun, nantinya penganggarannya bisa disokong oleh APBD dan Dana Keistimewaan,” sambungnya.



Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika DIY, Hari Edi Tri Wahyu Nugroho, menambahkan secara keseluruhan pemerintah kalurahan saat ini sudah tersambung dengan bandwitch dalam akses jaringan internet. Untuk memastikan kestabilan dan kecepatan jaringan internet, menurutnya diperlukan tersambungnya seluruh kantor kalurahan menggunakan jaringan kabel optik. Program tersebut diharapkan bisa mendukung jalannya pemerintahan dan layanan publik bagi masyarakat.
“Kabel fiber optik kan lebih stabil, kualitasnya lebih baik dan kualitasnya lebih besar. Itu juga sesuai dengan visi misi Gubernur DIY,” terangnya.
Program tersebut disambut baik oleh Paguyuban Lurah Semar Gunungkidul. Ketua Paguyuban Lurah Semar, Suhadi, mengatakan masih banyak kalurahan yang belum terpenuhi jaringan internetnya dengan baik. Isu digitalisasi kalurahan sendiri menurutnya sebuah kebutuhan sehingga harus selalu diupayakan untuk mewujudkannya. Menurutnya, ketika program tersebut terlaksana maka akan menunjang proses kinerja sistem pemerintah di kalurahan.
“Sebagian kalurahan masih belum stabil jaringan internetnya. Sehingga rencana ini akan sangat bermanfaat bagi kebutuhan sinyal di kalurahan,” pungkasnya.
-
Olahraga5 hari yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Sosial4 minggu yang lalu
Gilang dan Salma Dinobatkan Sebagai Dimas Diajeng Gunungkidul 2025
-
Pemerintahan5 hari yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial4 minggu yang lalu
Festival Umuk Kampung, Merayakan Kelestarian Kota dengan Merawat Tradisi
-
film4 minggu yang lalu
LSB PP Muhammadiyah Luncurkan Film “Djuanda: Pemersatu Laut Indonesia”
-
Hukum2 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum2 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Sosial4 minggu yang lalu
Kemen PPPA dan XL Axiata Luncurkan Program Pelatihan Keterampilan Pasca Bebas dari Lapas