Connect with us

Peristiwa

Bakar Sampah Berujung Kebakaran, Rumah Beserta Isinya Ludes Dilalap Sijago Merah

Diterbitkan

pada

BDG

Rongkop,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Malang yang dialami oleh Sarnoto (78) warga Padukuhan Dengok, Kalurahan Pucanganom, Kapanewon Rongkop. Bagaimana tidak, rumah huniannya ludes karena kebalaran yang terjadi pada Senin (11/12/2023) siang tadi.

Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Sebelum kejadian Kartini yang merupakan istri Sarnoto membakar sampah di sebelah rumah. Sebelum api benar-benar mati, kemudian di tinggal ke dalam rumah untuk beraktifitas. Namun ternyata api dari bakaran sampah tersebut menjalar ke tumpukan kayu yang ada di dekatnya.

Karena sebagian yang ada di lokasi tersebut barang mudah terbakar, dengan cepat api menjalar kemana-mana dan membakar rumah milik Sarnoto. Warga yang mengetahui kejadian ini bergerak cepat untuk menyelamatkan beberapa benda yang bisa diselamatkan.

Berita Lainnya  Jelang Musim Tanam, Petani Dihimbau Waspada Serangan Fall Armyworm

Sarnoto sendiri berusaha menyelamatkan ternaknya. Namun sayangnya ia justru mengalami lukauka saat berjibaku dengan api. Warga juga berusaha memadamkan api, selang beberapa saat api berhasil padam namun sayangnya rumah hunian ini pun telah habis dilalap api.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Pemilik rumah mengalami luka bakar ringan dan sudah dibawa ke Puskesmas,”ucap Kepala Pelaksana BPBD Gunungkidul, Purwono.

Adapun kerugian materil diperkirakan mencapai 30 juta. Usai kejadian ini tim dari BPBD mengirimkan logistik. Sementara ini, keluarga pemilik rumah mengungsi di rumah sanak saudara terdekat.

Kejadian kebakaran beberapa hari lalu juga terjadi di wilayah Kapanewon Saptosari. Sebuah kandang ternak yang berada di ladang Padukuhan Klumpit, Kaluranan Kanigoro Kapanewon Saptosari ludes terbakar. Bahkan 4 ekor ternak yaitu kambing juga mati terpanggang pada peristiwa tersebut.

Berita Lainnya  Datangi Karangmojo, Kementan Dukung Penyerapan Gabah Petani

“Kejadian tersebut dialami oleh Tukidi warga Kalurahan Krambilsawit, kandang dan 4 ekor kambing hangus terbakar. 1 ekor sapi berhasil selamat,” terang Kapolsek Saptosari, AKP Suyanto.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler