Connect with us

Peristiwa

Bakar Sampah di Siang Bolong, Kandang Sumarsini Hangus

Diterbitkan

pada

BDG

Ponjong,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kandang ternak milik Sumarsini (58) warga Padukuhan Bedoyo Kidul (02/06), Kalurahan Bedoyo, Kapanewon Ponjong hangus dilalap si jago merah, Minggu (22/07/2021) siang. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini hanya saja kerugian diperkirakan lumayan besar.

Kepala Badan Pelaksana Bencana Daerah Gunungkidul, Edy Basuki mengatakan, kebakaran bermula saat Sumarsini membersihkan sampah di sekitar kandang siang tadi sekitar pukul 13.00 WIB. Ketika sampah sudah menumpuk ia kemudian membakarnya persis tak jauh dari kandang ternaknya.

“Setelah membakar sampah Sumarsini kemudian masuk ke dalam rumah,” ujar Edy, Minggu malam.

Edy menambahkan, sekitar pukul 13.30 WIB, angin berhembus cukup kencang. Kobaran api pun merembet ke dalam kandang ternak.

Berita Lainnya  Kebakaran di Gedangsari, Warga Sibuk Selamatkan Sapi Yang Terperangkap di Dalam Kandang

“Angin cukup kencang, sementara material kandang dan beberapa barang yang berada di dalam kandang cenderung mudah terbakar,” beber Edy.

Edy menjelaskan, mendengar suara yang tidak seperti biasa pemilik kemudian keluar rumah. Kaget bukan main, ternyata bangunan kandangnya sudah dilalap api. Sumarsini lantas meminta pertolongan warga.

“Warga kemudian mengevakuasi kambing dan sapi dari dalam kandang dan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadaanya,” jelas Edy.

Tak lama kemudian, petugas pemadam kebakaraan kemudian sampai ke lokasi kejadian. Kurang dari satu jam kobaran api berhasil dipadamkan.

“Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka, tapi kondisi kandang hangus, jika ditaksir kerugian mencapai Rp. 3juta,” tandas Edy.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler