Pendidikan
Bangun Gedung Baru Tahun Ini, Masyarakat Gunungkidul Diharapkan Lebih Berminat Kuliah di UGK






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Universitas Gunungkidul (UGK) terus berbenah dalam memperbaiki kualitas pendidikan yang diberikan pada masyarakat Gunungkidul. Untuk menunjang kesuksesan universitas ini, pihak yayasan bekerjasama dengan sejumlah instansi terkait akan melakukan pembangunan gedung baru. Dengan gedung dan tentunya fasilitas baru, para mahasiswa dapat menikmati suasana perkuliahan yang lebih representatif. Jika tak ada kendala yang besar dan disesuaikan dengan kemampuan anggaran, diharapkan tahun 2020 ini proses pembangunan gedung yang baru bisa dilaksanakan.
Ketua Yayasan Pendidikan Gunungkidul, Eddy Praptono mengungkapkan dibangunnya gedung anyar ini lantaran adanya berbagai pertimbangan. Pasalnya, selama berdiri selama hampir 2 dekade dari tahun 2001 hingga 2019 ini, UGK belum memiliki gedung mandiri.
Eddy memaparkan, gedung dengan sejumlah fasilitas yang sangat memadahi ini akan dibangun di lahan yang telah dibeli oleh pihak yayasan. Keberadaannya sendiri yakni di Desa Selang, Kecamatan Wonosari.
Pembebasan lahan menurut telah dilakukan oleh pihak yayasan, semula pada tahun lalu telah dibeli lahan sekitar 1800 meter persegi, namun kemudian seiring berkembangnya gagasan yang ada, maka lahan tersebut ditambah mencapai 2900 meter persegi.
“Awalnya hanya 1800 meter persegi. Kemudian kami dapat anggaran untuk perluasan lahan mencapai 2900 meter persegi,” kata Eddy Praptono, Kamis (09/01/2020).







Proses pembangunan diharapkan mampu terealisasi pada tahun 2020 ini. Beberapa waktu lalu, pihak yayasan pendidikan juga telah melakukan pengajuan proposal hibah ke Kementerian namun ternyata jawaban dari pusat tidak serta merta dapat memberikan bantuan hibah.
Pembangunan gedung baru bagi UGK ini dianggap sangatlah dibutuhkan. Lantaran seiring berkembangnya daerah dan pola pikir masyarakat yang mulai berubah mengenai pentingnya pendidikan, mendorong universitas yang ada untuk terus bebenah dalam segala bidang terlebih fisiknya. Harapan terbesar Edy yakni jika sekiranya fasilitas yang ada telah represntatif paling tidak menarik minat masyarakat untuk mengenyam pendidikan di UGK.
“Kami sedang mengajukan hibah ke Kementerian Pendidikan mengenai pembangunan gedung ini,” imbuh dia.
Jika sesuai dengan gambaran pada tahun sebelumnya yang telah disepakati, gedung baru ini akan dibangun dengan 3 lantai. Fasilitas yang tersedia juga akan mengikuti perkembangan jaman dan teknologi, misalnya terdapat ruang rektorat, administrasi umum, perpustakaan, laboratorium, ruang kuliah, aula, dan lain-lain.
Diharapkan dengan gedung baru ini, selain bisa membuat suasana perkuliahan yang lebih kondusif, nantinya juga semakin menarik minat para pelajar di Gunungkidul maupun luar daerah untuk melanjutkan studinya di UGK. Mengingat UGK selama ini telah eksis di kalangan masyarakat dan mencetak lulusan yang tak kalah kualitasnya dengan universitas lain yang berada di kota.
Kepercayaan dari masyarakat dan pandangan atas kualitas universitas ini lah yang saat ini juga telah dipupuk oleh yayasan. Demikian, sendirinya masyarakat juga akan paham betul mengenai pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah