Sosial
Berkenalan Dengan Puji, Seniman Difabel Yang Piawai Melukis Menggunakan Lengan dan Kaki






Panggang,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Keterbatasan fisik yang dialami oleh Puji Lestari (24) warga Padukuhan Mendak, Kalurahan Girisekar, Kapanewon Panggang tak lantas membuatnya menyerah. Dengan semangat yang besar, ia tak hanya sekedar meratapi nasib saja. Namun bahkan Puji juga terus berkarya. Segala pekerjaan rumah tangga seperti mencuci, memasak hingga menyapu ia lakoni. Tak hanya itu, Puji rupanya juga piawai melukis. Tentu memang membutuhkan usaha tersendiri lantaran kedua tangannya tak seperti manusia normal pada umumnya. Puji sendiri piawai melukis tak hanya memakai tangan saja, namun juga memakai kaki.
Ibu satu anak ini memang memiliki keterbatasan fisik, yaitu tak memiliki telapak tangan maupun jari-jari. Keterbatasan fisik ini memang telah dialami Puji sejak lahir. Meski sempat minder dengan kondisinya, akan tetapi dengan kemauan yang kuat, ia terus bisa menjalani kehidupan yang normal seakan tanpa kekurangan. Saat ini, kehidupan Puji bisa dianggap cukup lengkap dengan kehadiran suami serta anak yang sangat menyayanginya.
Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Puji tak menyesali dengan kondisi disabilitas yang ia alami. Justru semakin hari, ia semakin bersyukur karena berkah yang seakan menaungi kehidupannya. Termasuk yang paling disyukurinya adalah kehadiran keluarga kecilnya yang melengkapi hidupnya.
Diceritakan Puji, awal pertemuannya dengan suaminya, Budi adalah ketika ia tengah berjualan di depan rumah. Saat itu, ia sempat kaget lantaran Budi dengan berani meminta nomor telfonnya. Komunikasi intens yang berlangsung diantara keduanya membuahkan benih-benih cinta. Budi kembali mengagetkan Puji lantaran selepas lulus SMP, ia kemudian mengajaknya menikah.
“Ya saya mau karena memang sudah cinta dan sayang,” ucap Puji, Selasa (26/01/2021).







Yang membuatnya jatuh hati kepada suaminya adalah sikap Budi yang tak pernah mempermasalahkan kondisi fisiknya yang tak normal. Bahkan, hingga sejak awal usia pernikahan hingga saat ini, sang suami dengan sukarela dan sabar tetap giat dan sabar membantu pekerjaan-pekerjaan rumah tangga.
“Sejak pacaran sampai sekarang punya anak satu, mas Budi selalu membantu saya dalam mengerjakan pekerjaan rumah sebelum berangkat bekerja,” tutur dia.
Dilanjutkan Puji, sebenarnya, hobi melukisnya ini sudah ia tekuni semenjak remaja. Namun saat memiliki anak, dirinya kemudian memilih fokus untuk mengurus putri kecilnya. Hingga kemudian sang putri berusia 5 tahun, ia diizinkan oleh sang suami untuk kembali menekuni dunia lukis. Hobi melukis ini sendiri dilakukan Puji di sela-sela menjalankan perannya sebagai ibu rumah tangga.
“Saya suka sekali ekspresif naturalis dalam melukis, lukisan keindahan alam menjadi hobi saya,” kata putri ketiga pasangan Tubar dan Mujiyem ini.
Tak seperti pelukis pada umumnya, Puji memang harus menggunakan usaha lebih dalam berkarya. Puji kebanyakan melukis menggunakan lengannya. Namun jika terkadang lengannya merasa letih, baru kemudian ia menjepitkan kuasnya di kaki kanan dan kemudian melukis menggunakan kaki. Jiwa seni Puji memang cukup besar, sehingga tak heran, meski hanya menggunakan lengan maupun kaki, hasil lukisannya sangat indah.
“Ya biasanya saya kaitkan di tangan, tapi suka kaku, pegel juga terus saya pindah ke kaki,” ujar Puji.
Wanita yang sangat mengidolakan Affandi tersebut mengatakan, ingin terus berkarya dalam melukis. Bahkan, ia memiliki impian besar untuk bisa mengenalkan Girisekar ke dunia melalui lukisannya.
“Jadi memang waktunya masih terbatas, baru ada lima lukisan yang selesai saya buat setelah saya kembali melukis,” sambungnya.
Dalam membuat satu lukisan ia membutuhkan waktu lima hari. Ia meminta bantuan Iwan Setiawan (42), guru SLB saat ia sekolah dulu untuk membuatkan sketsa gambar.
“Memang saya melihat bakat dia sejak bangku sekolah, sampai gambarnya jadi pajangan di sekolah. Namun sempat terjeda pas Puji menikah dan punya anak, ia berhenti melukis,” papar Iwan.
Iwan ke depan berniat untuk mengenalkan Puji kepada sejumlah pelukis ternama di Gunungkidul. Ia berharap, ilmu Puji akan semakin banyak dan menemukan jati dirinya dalam bentuk lukisan.
“Memang anak ini meskipun di bawah keterbatasan tapi keinginan untuk berkarya sangat kuat,” pungkas Iwan.
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Pemerintahan6 hari yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film1 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis2 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen