Connect with us

Peristiwa

Dampak Jembatan di Girisubo Putus, Nelayan Harus Memutar Melewati Wonogiri untuk Menuju Pelabuhan Sadeng

Diterbitkan

pada

BDG

Girisubo, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Hujan deras pada Sabtu(30/01/2020) hingga Minggu (31/01/2020) kemarin membuat sejumlah fasilitas umum di Kapanewon Girisubo rusak. Seperti runtuhnya Jembatan Sapit Urang yang terletak di Kalurahan Songbanyu, Kapanewon Girisubo. Akibatnya akses jalan menuju Pantai Sadeng dan juga akses warga Songbanyu menuju ibukota Kapanewon Girisubo pun terputus. Sehingga warga di kedua wilayah itu harus memutar melewati wilayah Wonogiri, Jawa Tengah.

 

Kepala Badan Pelaksana Bencana Daerah Gunungkidul, Edy Basuki mengatakan, pihaknya telah mendapatkan laporan terkait runtuhnya jembatan berukuran panjang delapan meter dan lebar delapan meter itu. Hingga kini, aktivitas nelayan menuju Pantai Sadeng dan juga warga Songbanyu yang hendak ke Kapanewon Girisubo tersendat.

Berita Lainnya  Pahlawan IKG, Sukandi Berpulang, Warga Perantauan Gunungkidul Berduka

 

“Mereka terpaksa harus memutar ke wilayah Jawa Tengah, aksesnya lebih jauh,” ucap Edy, Senin (01/02/2021).

 

Edy menambahkan, pihaknya saat ini telah berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Gunungkidul untuk melakukan perbaikan jembatan. Dikatakan Edy, untuk perbaikan jalan nanti sepenuhnya kebijakan DPUPRKP.

 

“Baru kami komunikasikan, hari ini koordinasi,” imbuh dia.

 

Terpisah, Kepala Bidang Bina Marga DPUPRKP Gunungkidul, Agustinus Setyo Koordijanto mengatakan, hari ini pihaknya melakukan survei detail kebutuhan rehab jalan dan jembatan. Seusai survei pihaknya akan melakukan diskusi rapat tingkat kabupaten untuk kemungkinan diusulkan status darurat bencana.

 

“Sehingga penanganannya bisa menggunakan anggaran dana tak terduga bupati,” ujar Setyo.

 

Berita Lainnya  Sopir Pemula Mendadak Panik, Mobil Terguling ke Sawah

Mengingat, lanjut Setyo, tidak ada anggaran dari DPUPRKP maupun BPBD untuk menangani bencana. Pihaknya akan mengupayakan jalan darurat untuk akses lalu lintas.

 

“Karena kalau mencari akses jalan alternatif lain dirasa sulit, hari ini mobilisasi alat berat akan diupayakan bisa dimulai di lokasi,” pungkas Setyo.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler