Connect with us

Peristiwa

Datangi Karangmojo, Kementan Dukung Penyerapan Gabah Petani

Diterbitkan

pada

BDG

Karangmojo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Memasuki panen raya padi yang sedang berlangsung dan untuk mendukung penyerapan gabah/beras petani oleh Perum Bulog, Kepala Badan Ketahanan Pangan (BKP) Kementerian Pertanian (Kementan), Agung Hendriadi, melakukan safari serapan gabah petani (Sergap) ke Bulak Gawok, Padukuhan Karangmojo I, Desa Karangmojo, Kecamatan Karangmojo, Jumat (02/03/2018) pagi. Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu upaya pemerintah untuk melindungi dan meningkatkan kesejahteraan petani.

Kepala BKP Kementerian Pertanian RI, Agung Hendriadi mengatakan, sergap merupakan kegiatan kerjasama dari ketahanan pangan RI dengan TNI Kodim 0730/GK, Bulog, dan BRI. Upaya menyerap gabah petani ini dinilai sangat penting dilakukan Bulog untuk mengisi cadangan pangan pemerintah.

"Momentum panen raya ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya agar harga tidak jatuh," paparnya usai acara.

Berita Lainnya  Panik Aksinya Terekam CCTV, Maling Kotak Infaq Matikan Listrik Masjid

Dari kunjungan tersebut, disepakati harga gabah kering panen yakni Rp 4.440 sedangkan untuk gabah kering giling dijual Rp 5.550. Dengan adanya pemerataan harga ini, diharapkan bisa membantu petani memperoleh harga yang menguntungkan, sehingga mereka termotivasi dalam menjalankan usahanya.

"Saat ini gabah kering panen di Bulak Gawok sudah dibeli dari Dandim 0730/GK Letkol Inf Muh Taufik Hanif Y untuk keperluan ketahanan pangan," terang Agung.

Ia melanjutkan, meski telah dibeli oleh TNI, secara teknis pembelian gabah petani dilakukan oleh Badan Urusan Logistik (Bulog). Sementara Tim Satgas Sergap TNI hanya mendukung kinerja Bulog dalam melakukan serapan gabah dari petani. Oleh karenanya dalam hal ini peran dari Bulog untuk mengamankan harga gabah sangat vital supaya menguntungkan petani.

Berita Lainnya  Curi Kambing di Tengah Keramaian Pasar, Pria Paruh Baya Sempat Dikepung Massa

Selain Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementan RI, Agung Hendriadi, hadir pula dalam kegiatan tersebut Dandim 0730/GK Letkol Inf Muhamad Taufik Hanif Y, Kepala Dinas Pertanian DIY Sasongko, Ketua BPTP DIY Joko, Bulog Divre DIY Imam dan Nandi, Kepala Dinas Pertanian Gunungkidul Bambang Wisnu Bowo, dan Kepala BRI Wonosari Gunungkidul Bowo Parwito. Selain itu, hadir Camat Karangmojo dan perangkatnya, Danramil 07/Karangmojo Kapten Inf Sugiyarto, Kades Karangmojo, serta para petani dengan jumlah yang hadir kurang lebih 80 orang.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler