Pemerintahan
Demi Tingkatkan Pelayanan Masyarakat BPJS Pindah Kantor






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–BPJS Kesehatan Kabupaten Gunungkidul terus berupaya dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Semakin banyaknya warga yang melakukan pengurusan BPJS, membuat pihaknya mencari lokasi yang lebih luas. Jika sebelumnya kantor BPJS berada di Jalan Ksatrian Wonosari dipindah ke Jalan Krt. Yudoningrat Ringroad Selatan.
Kepala BPJS Kesehatan Syarifatun Karuniaekawati mengatakan, perpindahan kantor tersebut sudah dilaksanakan sejak 1 Januari 2018 kemarin. Saat ini BPJS Kesehatan sudah menempati sebuah bangunan di Jalan Krt. Yudoningrat Ringroad Selatan, tepatnya di barat lampu merah Galri, Padukuhan Seneng Desa Siraman.
"Kantor kami pas berada di samping hotel Cyka Raya Wonosari," ucap dia, Jumat (12/01/2018) sore.
Alasan lain dipindahnya kantor BPJS, yakni lantaran semakin sadarnya masyarakat mengurus BPJS membuat kantor lama tidak muat menampung animo yang datang. Dengan bangunan baru yang lebih besar sehingga bisa menampung lebih banyak hingga lebih dari 200 orang.
“Kalau di kantor yang lama, bisa sampai tumpah ruah di jalan raya saking banyaknya masyarakat yang mengurus BPJS. Kalau di kantor baru ini bisa menampung lebih banyak sehingga mereka jadi lebih nyaman,” ujar Syarifatun.







Ia melanjutkan, pihaknya juga telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait kepindahannya tersebut. Namun demikian tidak menutup kemungkinan banyak masyarakat yang masih kebingungan.
"Ditempat lama kita juga sudah memasang banner dengan alamat kita yang baru. Kita juga menghimbau kepada pemilik kontrakan lama untuk tidak melepasnya sebelum kita kasih kabar ke pemilik," pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter