fbpx
Connect with us

Peristiwa

Dihempas Angin, Gazebo ‘Terbang’ Timpa Rumah Sumarno

Diterbitkan

pada

BDG

Ponjong,(pidjar.com)–Dua bangunan milik Sumarno dan Aziz warga Padukuhan Jatisari, Desa Sawahan, Kecamatan Ponjong roboh diterpa angin disertai hujan deras pada Minggu (22/03/2020) malam tadi. Tak sampai ada korban dalam insiden ini, namun demikian, kedua bangunan itu mengalami kerusakan cukup parah.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul, Edy Basuki menuturkan, hujan deras disertai angin kencang sejak petang terjadi di wilayah Ponjong. Sekitar pukul 19.30 WIB, tiba-tiba berhembus angin dengan kekuatan cukup besar. Akibatnya sendiri cukup mencengangkan lantaran kekuatan angin itu ‘menerbangkan’ gapura milik Aziz. Gapura yang terbawa angin itu lantas menghantam ke rumah milik Sumarno yang tepat berada di bawahnya.

Berita Lainnya  Bermain Air di Bawah Tebing, Bocah 9 Tahun Dihempas Ombak

Sontak terdengar suara gemuruh pasca insiden tersebut. Sang pemilik rumah yang tengah berada di bagian depan langsung melakukan pengecekan asal muasal suara tersebut.

“Saat itu didapati bahwa bangunan gazebo menimpa rumah Sumarno,” ucap Edy, Senin (23/03/2020).

Beruntung dalam insiden ini, bagian belakang rumah Sumarno kebetulan tidak ada penghuni. Seluruh anggota keluarga Sumarno yang berjumlah tiga orang tengah berada di depan rumah.

“Kerusakan terjadi pada bagian atap,” imbuhnya.

Menurut Edy, saat ini telah dilakukan penanganan terhadap kejadian ini. Sejumlah warga maupun petugas telah melakukan kerja bakti mengevakuasi dan memperbaiki kerusakan yang terjadi.

“Tetap waspada terhadap bencana terutama manakala terjadi hujan deras disertai angin,” tutupnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Berita Terpopuler