bisnis
Diproyeksi Ada Kenaikan 47 Ribu Penumpang Hari Ini, PT KAI Daop 6 Yogyakarta Himbau Penumpang Jaga Barang Bawaannya






Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta memproyeksikan adanya peningkatan volume naik turun penumpang secara total di semua stasiun Daop 6 sebesar 6 persen atau 47.730 penumpang pada hari ini, Rabu (1/1/2025). Jumlah tersebut naik sebesar 2.824 penumpang bila dibandingkan dengan Selasa (31/12/2024) yang mencapai 44.906 penumpang.
Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro mengatakan, adanya kenaikan penumpang pada libur Tahun Baru ini bisa berpotensi terjadinya kesalahan barang, tertinggalnya barang atau barang tertukar dengan penumpang lain.
“Dengan meningkatnya volume penumpang, potensi terjadinya kesalahan membawa barang atau tertukar barang orang lain serta tertinggalnya barang di stasiun maupun di kereta menjadi lebih tinggi. Oleh karena itu kami mengimbau seluruh penumpang kereta api untuk lebih memperhatikan dan menjaga barang bawaannya selama berada di stasiun maupun saat dalam perjalanan,” katanya, Rabu (1/1/2025).
Kris mengungkapkan, selama bulan Desember 2024 lalu pihaknya mencatat jumlah barang tertinggal yang berhasil ditemukan petugas Daop 6 mencapai 82 barang. Total taksiran barang tertinggal tersebut mencapai sekitar Rp248 juta.







“Barang-barang yang ditemukan tersebut wujudnya bervariasi mulai dari dompet, handphone, jam tangan, uang, hingga laptop,” ungkap Kris.
Banyaknya jumlah barang tertinggal tersebut, lanjut Kris, penumpang diharapkan untuk selalu memastikan barang bawaan selalu dalam pengawasan. Selain itu, penumpang hendaknya juga menyimpan barang bawaan di tempat yang aman dan mudah diawasi.
“Jangan meninggalkan barang bawaan tanpa pengawasan untuk menghindari risiko kehilangan. Periksa barang saat akan berangkat dan tiba di tujuan, baik sebelum meninggalkan area stasiun atau kereta, pastikan semua barang telah dibawa sesuai dengan jumlah dan jenisnya. Kemudian jangan sampai tertukar atau keliru membawa barang milik penumpang lain. Selalu cek label dan ciri khas barang bawaan Anda untuk memastikan barang tersebut memang milik Anda,” tandasnya.
Kris menambahkan, Daop 6 juga terus meningkatkan pengawasan di stasiun dan dalam perjalanan guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh penumpang. Penumpang dapat melaporkan barang hilang atau tertinggal melalui petugas KAI di stasiun atau dengan menghubungi Contact Center KAI di 121.
“Kami berharap penumpang dapat lebih peduli terhadap barang bawaan mereka masing-masing. Tidak meletakkan barang pada lorong jalan di dalam kereta. Selain untuk menjaga kenyamanan, ini juga penting untuk menjaga kelancaran perjalanan bersama,” imbuhnya.(Ken).
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Pemerintahan7 hari yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen