Connect with us

Peristiwa

Dua Pengunjung Tenggelam di Pantai Sedahan, Satu Ditemukan Tewas, Satu Lainnya Masih Dalam Pencarian

Diterbitkan

pada

BDG

Girisubo,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Ganasnya ombak di Pantai Sedahan yang terletak di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo menelan korban jiwa. Dua orang pengunjung yang tengah asyik bermain air di tenggelam perairan Pantai Sedahan pada Selasa (25/09/2018) sore tadi. Satu jenazah berhasil dievakuasi, sedangkan satu korban lainnya masih belum diketemukan oleh petugas yang hingga malam tadi masih terus melakukan penyisiran.

Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa naas itu terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Kala itu, Wulandari Rahayu (21) warga Padukuhan Manukan, Desa Jepitu, sedang asyik bermain air dengan Siti Muafikoh (25).

Tanpa disadari, tiba-tiba ombak besar datang menghempas tubuh Wulan. Lantaran ombak yang datang cukup besar dan kuat, tubuh Wulan pun tergulung ombak hingga ke tengah laut. Melihat saudaranya tenggelam, Siti lalu histeris dan meminta pertolongan. Tak berapa lama, datang Sutijan (35) yang tak lain merupakan suami Siti untuk memberikan pertolongan.

Berita Lainnya  Diduga Tewas Akibat Luka Tembak, Polisi Dalami Kematian Kanang

Sutijan kemudian berupaya melakukan penyelamatan terhadap korban. Sayangnya niat baik itu justru membawa celaka bagi dirinya sendiri. Sutijan juga tidak mampu menahan kuatnya ombak Pantai Sedahan. Tubuhnya justru ikut tenggelam dan terbawa arus gelombang pantai. Melihat hal tersebut, teriakan histeris keluarga pun semakin pecah ketika melihat kedua tubuh kerabatnya semakin menjauh dan tak lagi terlihat.

“Kami mendapatkan laporan dan lalu datang ke lokasi untuk melakukan pencarian,” terang Komandan SAR Satlinmas Korwil 1 Pantai Sadeng, Sunu Handoko, Selasa malam.

Penyisiran dilakukan di sekitar pantai maupun perairan. Setelah beberapa waktu, pencarian tersebut membuahkan hasil. Berjarak beberapa mil dari lokasi kejadian, petugas mendapati sesosok tubuh perempuan yang mengapung di lautan. Korban lantas dievakuasi menuju daratan.

Berita Lainnya  Terlambat Dapatkan Penanganan Medis, Bocah 11 Tahun Meninggal Dunia Akibat Demam Berdarah

Sunu menambahkan, ketika ditemukan, sesosok tubuh perempuan yang kemudian dipastikan adalah Wulandari itu sudah dalam kondisi meninggal dunia.

“Langsung kami evakuasi ke daratan. Kita daratkan di Pantai Nampu,” imbuh dia.

Petugas dari SAR masih melakukan pancarian terhadap Sutijan di perairan Girisubo (ist)

Dipaparkan Sunu, hingga saat ini proses pencarian masih terus dilakukan. Petugas masih berusaha mencari keberadaan dari Sutijan yang belum juga ditemukan.

Adapun target pencarian pada malam ini yakni menyusuri perairan di sekitar barat dan timur dengan peralatan yang dimiliki oleh petugas SAR. Jika malam ini tidak ditemukan, pencarian akan diteruskan pada Rabu (26/09/2018) pagi esok.

“Kemungkinan besar bernasib sama, akan tetapi kita akan terus melakukan pencarian,” beber dia.

Sementara itu, Kapolsek Girisubo, AKP Mursidiyanto melalui Kasi Humas Polsek Girisubo, Aiptu J Butsianto mengatakan, jenazah korban atas nama Wulandari Rahayu telah diserahkan kepada pihak keluarga. Sebelumnya, bersama dengan petugas medis, polisi juga telah melakukan pemeriksaan.

Berita Lainnya  Surat Belum Turun, Penetapan Anggota DPRD Terpilih Kembali Ditunda

Hasilnya, tidak ditemukan adanya tanda-tanda keganjilan. Korban meninggal lantaran tenggelam.

“Tidak ada kekerasan atau keganjilan lainnya. Kita pastikan Wulandari adalah korban kecelakaan laut,” pungkasnya.

Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 hari yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis2 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis2 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata2 bulan yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata3 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Berita Terpopuler