Info Ringan
Enam Film Tentang Masak Memasak






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dibalik suguhan yang menggiurkan, ada peran sang koki yang mampu meramu masakannya sedemikian rupa hingga memiliki cita rasa yang lezat dan khas. Menarik memang saat mengetahui rahasia dapur, literally, bagaimana makanan tertentu diciptakan, menggugah rasa hingga akhirnya mendapat pengakuan. Bagi kamu pencinta film, juga yang hobi kuliner atau memasak, pasti senang melihat film-film tentang masak-memasak. Bukan hanya menunjukan tentang skill, film-film dengan tema kuliner juga kerap kali membawa pesan positif tentang semangat juga menginspirasi para penontonnya, termasuk mereka yang tidak bergerak di bidang kuliner. Yuk, Anda simak daftar film berikut ini tentang masak-memasak yang dinilai keren menurut para penggemar maupun kritikus!
Julie & Julia (2009)
Film ini diangkat dari kisah perjalanan hidup Julia Child, seorang guru masak-memasak, sekaligus pembawa acara yang memperkenalkan kuliner Perancis di dataran Amerika Serikat. Bukan hanya mengisahkan Julia yang legendaris, film ini juga mengisahkan tentang Julie Powell, penulis buku Julie & Julia: My Year of Cooking Dangerously, dimana ia menerima tantangan untuk memasak 524 resep milik Julia dalam satu tahun. Anda akan dibawa menengok kehidupan Julia semasa ia memulai hidup di Paris. Kemudian, Anda juga mengikuti kisah Julie yang merasa kecewa dengan pekerjaannya dan mulai untuk memasak dengan mengandalkan buku Mastering the Art of French Cooking milik Julia. Akting Meryl Streep sebagai Julia Child dalam film inipun dihujani kritik yang positif.
Ratatouille (2007)







Daya tarik film ini adalah, bagaimana seekor tikus yang kehadirannya di dapur selalu membuat Anda panic. Siapa yang tidak mengenal film hasil garapan studio Pixar ini? Dirilis pada tahun 2007, Anda akan selalu mengingat adegan demi adegan ketika seseorang menikmati sebuah makanan. Tidak seperti tikus kebanyakan yang hanya ingin untuk mencuri dan menikmati makanan, Remy adalah seekor hewan pengerat yang bercita-cita untuk menjadi chef.
Hingga akhirnya, ia membantu Alfredo Linguini, yang bekerja untuk seorang chef kenamaan, Auguste Gusteau. Meskipun menyuguhkan menu dalam bentuk animasi, tapi tetap saja, Ratatouille sanggup membuat Anda ngiler melihat makanan-makanan tersebut.
Chef (2014)
Jon Favreau sepertinya memang dikenal sebagai seorang sineas multi talenta. Terbukti, sang aktor sekaligus sutradara merilis film Chef pada tahun 2014 dengan dirinya sebagai pemeran utama, sutradara juga produser, dan penulis naskah. Dan ternyata, Jon berhasil meraih sukses dengan meraup keuntungan sebesar 45 juta USD dan tentunya pujian dari para kritikus.
Chef mengisahkan tentang Carl Casper, seorang chef yang berusaha untuk memodifikasi menu di tempat ia bekerja, namun sang pemilik sama sekali tidak mendukung keinginan dari Carl tersebut. Setelah berkonfrontasi dengan kritikus makanan dan seorang blogger, Ramsey Michel, ia memutuskan untuk memulai usaha food truck-nya sendiri.
No Resevations (2007)
Kate Armstrong adalah seorang chef trendi di sebuah restoran Manhattan. Kate tidak akan meninggalkan dapurnya jika hasil masakannya dipuji. Namun jika yang terjadi sebaliknya, ia akan meninggalkan tempat kerjanya itu dalam sekejap. Suatu ketika, kakak dari Kate meninggal dunia akibat sebuah kecelakaan. Sehingga, keponakannya yang bernama Zoe harus tinggal bersamanya. Suatu ketika, dapur Kate kedatangan sous-chef baru bernama Nick Palmer. Kate pun harus berhadapan dengan kehadiran Nick yang mencuri perhatian dan seolah menambah bebannya setelah kepergian sang kakak.
Film ini menuai kritik positif bahkan menghasilkan keuntungan sebesar 92 juta USD Di seluruh dunia. Sementara Abigail Breslin yang berperan sebagai Zoe, mendapat nominasi dalam ajang Young Artist Award waktu itu.
The Hundred-Foot Journey (2014)
The Hunder-Foot Journey merupakan film yang didadaptasi dari sebuah novel dengan judul yang sama karya penulis Richard C. Morais. Menghadirkan genre drama komedi, film ini diproduseri oleh Stephen Spielberg dan Oprah Winfrey. Dirilis pada 8 Agustus 2014, film ini berhasil menuai sukses besar di tangga box office dengan penghasilan sebesar hampir 90 juta USD. Film ini menceritakan tentang keluarga Kadam di Mumbai, yang terpaksa pindah ke Inggris karena restoran mereka diserang sebagai akibat dari kerusuhan dalam pemilihan umum. Namun di London, keluarga ini belum menemukan tempat yang tepat untuk memulai kembali usaha mereka, hingga akhirnya menginjakan kaki di Perancis.
Burnt (2015)
Khusus bagi kaum wanita, film Burnt mungkin akan memanjakan mata karena bintang utamanya adalah Bradley Copper. Dalam film hasil garapan sutradara John Wells ini, Bradley berperan sebagai Adam Jones, seorang chef high class yang karirnya hancur akibat adiksinya terhadap obat-obatan terlarang juga pembawaannya yang tempramental.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks