Connect with us

Politik

Gagal Uji Publik Hari Ini, Jadwal KPU Gunungkidul Diundur

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–KPU Gunungkidul telah sepakat jadwal uji publik yang sedianya bakal digelar Jumat (26/01/2018) ini terpaksa ditunda. Hal itu menyusul atas perintah KPU Pusat yang tertuang dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) No.5/2018 tentang Perubahan PKPU No.7/2017 tentang Tahapan Pemilu.

Ketua KPU Gunungkidul M. Zaenuri Ikhsan mengatakan, uji publik tentang dapil untuk Pemilu 2019 akan diselenggarakan bulan Februari mendatang. Nantinya, jadwal uji publik yang gagal terselenggara hari ini akan diganti kegiatan lainnya seperti konsolidasi dengan kecamatan tentang rekrutmen PKK dan PPS, serta bimbingan teknis dengan KPU DIY tentang verifikasi faktual partai politik.

“Dalam PKPU No.5/2018 disebutkan bahwa penyelenggaraan uji publik akan digelar pada tanggal 8 Februari 2018,” jelasnya, Kamis (25/01/2018).

Berita Lainnya  Bantah Jadi Pendana Immawan, Wahyu Purwanto: Saya Ini Orang Biasa

Zaenuri melanjutkan, dalam PKPU tidak hanya dibahas mengenai jadwal uji publik semata, melainkan juga membahas tentang tahapan verifikasi faktual partai lama dan pelaksanaan tes tertulis untuk calon anggota PPK. Adapun jadwal tersebut yakni diselenggarakan pada 6 Februari untuk verifikasi faktual dan 7 Februari untuk pelaksanaan tes tertulis.

Terpisah, Anggota KPU Gunungkidul Devisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Ahmad Ruslan Hani mengatakan, adanya kajian tentang perubahan ini lantaran didukung oleh beberapa pertimbangan. Adapun salah satu pertimbangan tersebut yakni dari sisi jumlah penduduk membuat penetapan terus mengalami perubahan.

“Pertimbangan melakukan kajian perubahan tidak lepas dari dapil di Gunungkidul yang tidak berubah sejak Pemilu 1999,” ungkap dia.

Berita Lainnya  Kader Daerah Girang PDIP Resmi Tetapkan Jokowi Sebagai Capres

Hani melanjutkan, dalam penyusunan dapil, setidaknya ada tujuh prinsip dasar yang harus dilakukan. Yakni kesetaraan nilai suara, ketaatan pada sistem pemilu proposional, integritas wilayah, kohesivitas, berkesinambungan, proposionalitas hingga berada dicakupan wilayah yang sama.

KPU Gunungkidul pun telah mengerucutkan tiga opsi dalam pembagian dapil Pemilu 2019 yang kemudian akan dilakukan uji publik kepada masyarakat maupun partai politik untuk kemudian menerima masukan dan tanggapan.

“Kita sudah formulasikan dengan menetapkan tiga opsi untuk dapil Pemilu 2019. Namun untuk pengajuan ke KPU pusat masih harus menunggu pelaksanaan uji publik,” jelasnya.

Sementara itu, Humas DPD PKS Gunungkidul Anang Sutrisno mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan tahapan verifikasi faktual yang akan dilaksanakan oleh KPU Gunungkidul. Ia sendiri mengaku tidak mempermasalahkan adanya penundaan jadwal uji publik tentang dapil ini.

Berita Lainnya  27 Hari Menuju Pilkada Gunungkidul, KPU Terus Lakukan Persiapan

“Apapun yang menjadi keputusan dari Pusat kami terima. Bagaimanapun, kami tetap harus persiapkan ini karena sebagai salah satu syarat untuk menjadi peserta Pemilu 2019,” terangnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler