Connect with us

Politik

Hanya Diusung PAN, Sunaryanta-Ardi Intens Jalin Komunikasi dengan Partai Non Parlemen

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar.com)– Masa pendaftaran bakal calon Bupati dan wakil bupati sudah dimulai sejak Selasa, 27 Agustus 2024 sampai dengan 29 Agustus 2024 mendatang. Dihari pertama pendaftaran, pasangan Endah Subekti Kuntariningsih-Joko Parwoto telah menyerahkan berkas pendaftaran ke KPU Gunungkidul.

Dihari kedua akan dilakukan pendaftaran oleh bakal pasangan calon Sutrisna Wibawa-Sumanto dan dihari terakhir incumbent Sunaryanta-Mahmud Ardi Widanta akan menyerahkan berkas pendaftaran. Meski hanya diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN) namun pasangan Sunaryanta-Ardi ini optimis tetap menangkan Pilkada Gunungkidul.

Selasa (27/08/2024) sore tadi, yel-yel Sunaryanta – Ardi menggema di kantor DPD PAN Gunungkidul. Kader PAN siap menang, Sunaryanta – Ardi menang, Golong – Gilig, Gunungkidul Maju diteriakkan oleh para kader partai ini. Pada pendaftaran 2 hari lagi, Sunaryanta akan berlari dari kediamannya di Padukuhan Kwarasan Wetan, Kalurahan Kedungkeris, Kapanewon Nglipar.

Berita Lainnya  Dua Hari Kerja Dapat Upah Ratusan Ribu, Pendaftar PTPS Masih Minim

“Karena fasion saya olahraga, kegiatan saya maksimalkan dengan olahraga sekaligus membina kesehatan saya sendiri. Kita sudah siap mendaftar dengan relawan dan simpatisan,”paparnya.

Meskipun hanya diusung satu Parpol, Sunaryanta mengaku sudah melakukan komunikasi politik dengan parpol lain seperti PSI, PPP, Partai Garuda, PBB, Partai Gelora maupun Partai Ummat. Dirinya dan partai pengusung pun optimis memenangkan Pilkada 2024 ini.

“Hampir kita semua komunikasi dengan partai non parlemen. Tentu dengan segala daya simpatisan dan jaringan kami semua optimis menang,” jelas dia.

Putusan MK beberapa waktu lalu menjadikan Sunaryanta-Ardi bisa mengikuti kontestasi Pilkada 2024. Kedepan, pihaknya akan segera melakukan koordinasi untuk membahas langkah pemenangan dan lain sebagainya.

Berita Lainnya  KPU Sebut Belum Ada Pasangan yang Memanfaatkan Kampanye Daring

Sementara itu, Bakal Calon Wakil Bupati Mahmud Ardi Widanta mengatakan keputusannya berpasangan dengan Sunaryanta sudah final. Hal ini disebutnya adalah buah hasil dari putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menggugurkan batas suara pencalonan pada Pilkada 2024 ini.

“Ini jawaban yang kita tunggu buah hasil dari putusan MK,”kata Ardi.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler