Pemerintahan
HPV Gratis Bagi Anak Usia Dibawah 14 Tahun




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Kementerian Kesehatan merencanakan pemberian vaksin Human Papillomavirus (HPV) secara gratis untuk anak perempuan usia dibawah 14 tahun pada tahun ini. Langkah tersebut dilakukan sebagai upaya pencegahan kanker serviks di Indonesia. Kanker serviks merupakan penyakit kronis yang disebabkan oleh infeksi Human papillomavirus (HPV), berbagai hal dapat menyebabkan infeksi tersebut mulai dari faktor lingkungan, keturunan, serta gaya hidup membuat seseorang rentan terpapar virus tersebut.
Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawaty, menyebut program pemberian vaksin HPV bagi anak perempuan siswa SD di Gunungkidul sudah pernah dijalankan beberapa tahun lalu. Ia pun mendukung adanya program tersebut untuk semakin meluaskan pemberian vaksin HPV di masyarakat.
“Vaksin HPV sudah kita mulai beberapa tahun lalu, waktu itu sudah diuji coba dan nyatanya berhasil dan ini jalan terus,” jelasnya.
“Program yang pernah dilakukan itu gratis ya karena program yang untuk anak sekolah,” imbuh Dewi.
Namun untuk pemberian vaksin HPV bagi perempuan dewasa disebutnya belum masuk dalam program tersebut, sehingga harus melakukan vaksin secara mandiri. Untuk ketersedian vaksin ia menyebut jika sepenuhnya disupport oleh pemerintah.




“Kalau untuk program pasti disupport pemerintah semuanya termasuk segala jenis vaksin,” terangnya.
Terkait jumlah pengidap kanker serviks di Gunungkidul, ia belum bisa memastikan jumlahnya. Hal itu karena kepemilikan data perawatan pengidap kanker serviks berada di rumah sakit. Diharapkan dengan adanya program tersebut dapat menelan pengidap kanker serviks di Indonesia khususnya di Gunungkidul.
“Untuk angka pastinya saya belum punya, karena jumlah data untuk perawatan dan penanganan lanjutan pengidap kanker serviks itu di rumah sakit,” tutupnya.
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Sosial6 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Info Ringan1 minggu yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kembali Pecat 2 ASN Yang Terlibat Skandal Asusila
-
Sosial2 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Peristiwa7 hari yang lalu
Aliansi Jaga Demokrasi Bersama BEM DIY Demo Tuntut Adili Jokowi
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Atasi Permasalahan Sampah, Pemkab Gunungkidul Jalin Kerjasama Ubah Sampah Jadi Bahan Bakar Alternatif
-
bisnis1 minggu yang lalu
Penumpang KAI Bandara Yogya Naik 11 Persen pada Januari 2025