Connect with us

Pemerintahan

Jelang UNBK SMP, Dinas Pendidikan Lakukan Berbagai Persiapan

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Jelang pelaksanaan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) sekolah menengah pertama (SMP), berbagai persiapan mulai dilakukan pihak sekolah. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul pastikan telah siap menghadapi UNBK yang akan dihelat pada April mendatang.

Kepala Bidang SMP Disdikpora Gunungkidul, Kisworo mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan perangkat sesuai kebutuhan, di antaranya komputer. Hal ini lantaran Pemerintah Kabupaten Gunungkidul akan memberikan bantuan berupa komputer kepada sekolah negeri maupun swasta.

“Untuk total jumlahnya di sekolah negeri ada 455 unit, sedangkan sekolah swasta sebanyak 155 unit. Dana untuk bantuan komputer ini dari APBD,” terangnya, Sabtu (17/03/2018).

Selain persiapan sarana dan prasarana, pihaknya telah melakukan Persiapan Pemantapan Ujian (PPU) untuk siswa sebanyak dua kali. Kemudian PPU yang dilaksanakan oleh Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) sebanyak 4 kali, dengan rincian MKKS Provinsi 2 kali dan Kabupaten 2 kali.

Berita Lainnya  Nyaris Sentuh 1.000 Kasus, 4 Warga Gunungkidul Meninggal Dunia Karena DBD

“PPU yang dilakukan para siswa SMP sudah Computer Base Test (CBT). Untuk PPU dari MKKS tidak menggunakan CBT,” jelas Kisworo.

Selain itu, persiapan lainnya adalah pemberian diklat bagi proktor dan operator UNBK. Adapun diklat ini untuk memberikan penjelasan mengenai mekanisme UNBK, mulai dari mengupload, penanganan ketika jaringan rusak, dan lain sebagainya. Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan PLN untuk mengatasi kendala teknis seperti pemadaman listrik.

“Kami juga sudah mensosialisasikan mengenai UNBK kepada sekolah-sekolah jauh-jauh hari," jelasnya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler