Peristiwa
Karyawan PT Malindo Tewas Tersengat Arus Listrik






Semanu,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Seorang karyawan PT Malindo, Kapanewon Semanu ditemukan tewas di dekat kandang ayam, Senin (1/03/2021) sore. Adalah Tupar alias Tambir, lelaki 47 tahun warga Kepil (02/06), Mulo, Wonosari itu diduga kuat tewas tersengat aliran listrik
Kapolsek Semanu, AKP Ahmad Fawzi mengatakan, kejadian sekitar pukul 15.00 WIB korban bersama dua temannya Marsidi (39) dan Sumardiono (49) menuju kandang ayam koloni. Mereka berencana memberikan makan ayam.
“Rekan korban, Marsidi menguarkan pakan, kemudian Sumardino mengambil karung dengan posisi berada di sebelah kanan Tupar,” papar AKP Ahmad Fawzi, Senin malam.
Saat itu, Tupar sedang mengambil kunci kandang di atas drum air minum ayam. Selang nenerapa detik saja, Marsidi dan Sumardino memdengar teriakan Tupar.
“Saksi sempat khawatir dan menduga bahwa Tupar tersengat arus listrik,” kata dia.







Keduanya berinisiatif untuk menendang korban agar berpindah dari posisi semula. Namun demikian Tupar sudah dalam kondisi tak berdaya.
“Kedua saksi kemudian berteriak minta tolong dan melaporkan kejadian ini ke Mapolsek Semanu,” kata AKP Ahmad.
Pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi untuk melakukan evaluasi dan olah TKP. Sementara pihak keluarga menginginkan korban untuk divisum di RSUD Wonosari.
“Dari hasil visum tidak ada tanda-tanda kekerasan, korban meninggal dunia karena kesetrum, pihak perusahaan juga bertanggung jawab sepenuhnya,” tandas AKP Ahmad Fawzi.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter