Politik
Data Perbaikan Dukungan Dua Bapasalon Perseorangan Dinyatakan Memenuhi Syarat, KPU Segera Lakukan Verifikasi Faktual






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul telah menerima berkas dukungan perbaikan persyaratan bakal pasangan calon perseorangan. Berkas yang diserahkan oleh 2 bapaslon yakni Anton Supriyadi-Suparno dan Kelik Agung Nugroho-Yayuk Kristiawati dinyatakan memenuhi persyaratan. Sehingga dalam waktu dekat KPU akan segera melaksanakan verifikasi faktual.
Anggota KPU Gunungkidul, Rohmad Qomarudin mengatakan, verifikasi faktual berkas kedua bapaslon yakni Anton Supriyadi-Suparno dan Kelik Agung Nugroho-Yayuk Kristiawati akan dilakukan mulai 10 sampai dengan 16 Agustus 2020 mendatang. Sebelumnya, Anton Supriyadi-Suparno dalam masa perbaikan kemarin menyerahkan 40.349 dukungan.
Dari jumlah tersebut hanya 29.125 dukungan yang dinyatakan lolos atau memenuhi syarat (MS). Sedangkan sisanya dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS) lantaran adanya data ganda, terdapat kekurangan dan lain sebagainya.
“Untuk pasangan Kelik-Yayuk kemarin menyerahkan 51.021 dukungan, jumlah itu 39.349 memenuhi syarat dan 11.672 tidak memenuhi syarat,” papar Qomarudin, Sabtu (08/08/2020).
Dalam proses verifikasi faktual ini nantinya penduduk yang mendukung bapaslon independen akan dikumpulkan oleh LO di tempat tertentu kemudian akan dicocokan dukungannya. Atau jika tidak pendukung bisa mendatangi PPS agar data dukunganya dapat dicocokan. Pada tahap awal lalu, dukungan untuk pasangan Anton Supriyadi-Suparno sebanyak 26.804 dinyatakan memenuhi syarat. Kemudian untuk pasangan Kelik Agung Nugroho-Yayuk Kristiawati sejumlah 21.433.







Jika nantinya masing-masing bapaslon dapat memenuhi 45.443 dukungan akumulasi dari data awal dan data perbaikan, mereka dapat dinyatakan lolos tahapan. Namun demikian, jika terdapat kekurangan data maka secara otomatis mereka dinyatakan gugur dan tidak bisa maju dalam Pilkada 2020.
“Persiapan sudah mulai dilakukan sambil melanjutkan tahapan lainnya,” tambah dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen