Politik
KPU Tunda 4 Tahapan Pilkada Gunungkidul 2020






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerbitkan surat keputusan untuk melakukan penundaan kegiatan dan tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Gunungkidul 2020. Ada sedikitnya 4 tahapan yang terpaksa ditunda hingga beberapa waktu ke depan. Kebijakan ini diambil menyusul kondisi pandemi Corona yang sekarang tengah terjadi.
Ketua KPU Gunungkidul, Ahmadi Ruslan Hani mengungkapkan, sesuai dengan surat keputusan KPU RI, maka KPU di Gunungkidul menindaklanjutinya dengan menunda sejumlah tahapan berkaitan dengan Pilkada Gunungkidul 2020 ini. Langkah penundaan ini menurut Hani telah melalui beberapa pertimbangan.
“Ada 4 tahapan yang sekiranya memang ada pengumpulan banyak orang terpaksa ditunda. Tapi untuk pegawai tetap masuk dan bertugas sesuai dengan tupoksi masing-masing,” kata Ahmadi, Senin (23/03/2020).
Adapun tahapan yang ditunda yakni, pelantikan dan masa kerja PPS, verifikasi syarat dukungan pasangan independent, pembentukan PPDB dan pelaksanaan pencocokan serta penelitian (coklit). Kemudian juga berkaitan dengan pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih.
“Ini adalah upaya instansi untuk meminimalisir pengumpulan banyak orang. Sebagaimana diketahui, virus corona tengah menjadi perhatian bersama,” tambahnya.







“Untuk jadwalnya juga sudah. Meski demikian, kami tetap menunggu instruksi dari atasan sampai batas waktunya itu,” sambung Hani.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Gunungkidul, Is Sumarsono memaparkan, karena beberapa tahapan di KPU ada yang dilakukan penundaan, maka kegiatan dan tahapan di Bawaslu pun juga ikut dilakukan penundaan.
“Kami mengikuti, karena KPU ada yang ditunda maka kami juga ada penundaan,” ucapnya.
Upaya pencegahan persebaran Covid 19 juga dilakukan. Di mana masing-masing lembaga telah menyediakan fasilitas cuci tangan yang memadahi. Kemudian juga dilakukan penyemprotan disinfektan sebagai upaya membunuh virus yang ada.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen