Uncategorized
Lantik Pengurus KTNA, Bupati Harapkan Sektor Pertanian dan Perikanan Gunungkidul Menjadi Unggulan





Wonosari,(pidjar.com)–Bupati Gunungkidul, Sunaryanta melantik pengurus inti dan anggota Kelompok Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Gunungkidul masa bakti 2021-2026. Dengan adanya kepengurusan yang baru ini diharapkan sektor pertanian dan kelautan di Kabupaten Gunungkidul semakin berkembang pesat dan muncul terobosan-terobosan baru dalam dua sektor yang menjadi salah satu visi misi bupati.
Sunaryanta mengatakan ekonomi kerakyatan menjadi salah satu visi bupati, dalam bidang ini berkaitan erat dengan pertanian dan kelautan. Sebagaimana diketahui, Gunungkidul memiliki luas wilayah terbesar di DIY dan panjang bibir pantai 72 km, seharusnya potensi ini tergarap dengan baik untuk mensejahterakan warga lokal.
Masyarakat selama ini telah berkecimpung dalam dunia pertanian dan kelautan, meski begitu masih perlu adanya inovasi agar dampaknya dapat lebih dirasakan oleh warga. Pada pandemi covid19 selama 2 tahun terakhir menurut Sumaryanta hanya sektor pertanian dan perikanan yang tidak goyah atau dapat survive ditengah hantaman perekonomian yang luar biasa.
“Petani tidak perlu terbawa arus atas pandemi covid19. Justru sektor pertanian adalah sektor yang mampu bertahan pada kondisi ini,” jelas dia.
“Mari bersama kembangkan potensi Gunungkidul untuk lebih maju dan dikenal oleh masyarakat luas,” imbuh dia
Ia berpesan, adanya bantuan berupa alat pertanian dari pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten dirinya berharap para kelompok tani dapat memanfaatkan dengan semaksimal mungkin.
“Alat-alat yang sudah diberikan ke kelompok tani harus dimanfaatkan untuk menunjang kegiatan pertanian. Jangan sampai mangkrak, jika kesulitan mengoperasikan atau ada kendala langsung datang ke Dinas Pertanian dan Pangan agar dibantu solusinya,” jelasnya.
Sementara itu, panitia pelantikan, Agung Nugroho mengatakan adanya perubahan struktur kepengurusan KTNA diharapkan dapat meneruskan program-program yang digagas sebelumnya. Selain itu juga akan menggagas program-program anyar agar nantinya dapat membawa petani lebih diperhatikan dan sejahtera kembali.
“Ada perubahan sedikit jika periode sebelumnya ketua KTNA adalah Slamet (mantan Anggota DPRD DIY) sekarang dijabat oleh Alip Supriyono, petani dari Kapanewon Girisubo,” ucap Agung.
Berikut susunan KTNA Dewan Pertimbangan Organisasi Slamet Raharjo dan Wibowo Purno Katoto. Kemudian Dewan Ahli Marjiyono, Sumari Citro Wibowo, Wardiyo, Suratman. Ketua Alip Supriyo, wakil ketua I Supraptono, wakil Ketua II Wiji Wohadi, Sekretaris Agung Nugroho, wakil Sekretaris Dyah Fitri Fatimah, Bendahara Panikem dan Dwi Setyaningsih.


-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Tabrakan di Kepek, 2 Pelajar SMA Tewas
-
Hukum2 minggu yang lalu
Ajak Check In Bocah SD, Remaja 19 Tahun Diamankan Polisi
-
Kriminal3 minggu yang lalu
Klithih Beraksi di Jalan Wonosari-Jogja, Serang Pemotor Wanita
-
Hukum3 minggu yang lalu
Siswi SMP Disetubuhi Kakeknya Hingga Berkali-kali
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Dipicu Hamil di Luar Nikah, Ratusan Anak di Gunungkidul Ajukan Dispensasi Nikah
-
Kriminal2 minggu yang lalu
Tertangkap Bobol Home Stay, Dua Pelajar Babak Belur
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Ikuti Google Map, Pengemudi Wanita dan Anaknya Tersesat Hingga ke Tengah Hutan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Mengaku Hendak Diadopsi, Bayi 1 Hari Ternyata Dijual di Media Sosial
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Gedung Pusat Oleh-oleh Produk Gunungkidul Dibangun di Kawasan Krakal
-
Pariwisata3 minggu yang lalu
Jaya Hingga Ambruknya Obyek Wisata Sri Gethuk Yang Sempat Hits
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
JJLS Tersambung 2025 dan Kekhawatiran PHRI Jalur Kota Sepi Wisatawan
-
Info Ringan4 minggu yang lalu
Mencicipi Apem Jawa Sang Raja Yang Digadang Jadi Oleh-oleh Khas Gunungkidul