Connect with us

Sosial

Lebih Tinggi dari Rerata Nasional, Lahan Kering Wilayah Selatan Gunungkidul Hasilkan 1,9 Ton Kedelai per Hektar

Diterbitkan

pada

BDG

Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Meski berada di daerah yang kering, namun ternyata petani di wilayah selatan Gunungkidul mampu menunjukkan produktivitas yang baik. Pada musim tanam kedua ini, Kelompok Tani Milenial Tunas Inti, Kalurahan Kemadang Kapanewon Tanjungsari berhasil memanen kedelai dengan jumlah yang besar.

Adapun data yang dilaporkan oleh pengurus kelompok tani, profitas produksi kedelai di wilayah ini rerata 1,5 ton per hektarnya.

Kepala Dinas Pertanian DIY, Sugeng Purwanto mengatakan selama ini, Gunungkidul dikenal sebagai dareah yang rentan air. Meski demikian, sektor pertanian di wilayah ini berkembang dengan baik sehingga patut dikembangkan lagi.

Sebagai contohnya, komoditas kedelai yang profitasnya mencapai 1,9 ton perhektar. Jumlah ini dapat disebut berada diatas rata-rata nasional.

Berita Lainnya  Kerajinan Bambu Cacat Milik Abdul Rohman Tembus Pasar Mancanegara

“Kendala terkait kebutuhan air bisa diatasi dengan pemanfaatan pompa air. Dari pemerintah juga memberikan bantuan untuk penyediaan air pertanian,” kata Sugeng.

Pemerintah tengah menggodok strategi dalam peningkatannya, dengan begitu diharapkan bisa mengurangi beban kedelai impor. Kebutuhan kedelai secara nasional mencapai 3 juta ton yang di penuhi dalam negeri hanya kisaran10-20 % selebihnya di penuhi import.

Sementara itu Bupati Gunungkidul, Sunaryanta mengapresiasi petani Gunungkidul yang mampu bertahan dalam membangun dan sektor pertanian. Kawasan selatan, selain masuk kluster pariwisata namun harus diimbangi dengan pertanian agar berjalan selaras.

“Potensi pertanian di Gunungkidul yang sangat besar. Jadi ini juga perlu diperhatikan agar semakin berkembang pesat,” jelas Sunaryanta.

Menurutnya untuk memaksimalkan sektor pertanian, perlu adanya pelatihan, pendampingan, dan pangsa pasar yang berkelanjutan. Hal ini menjadi penting agar petani terfasilitasi.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler