Politik
Lengkap, Sunaryanta Serahkan Surat Pungunduran Diri dari TNI di Detik-Detik Akhir






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul telah menerima surat pensiun atau pengunduran diri dari status anggota TNI dari Calon Bupati Gunungkidul nomor urut 4, Sunaryanta. Di detik-detik terakhir, yang bersangkutan menyerahkan surat yang menjadi persyaratan wajib untuk dapat ikut dalam Pilkada Gunungkidul 2020.
Anggota KPU Gunungkidul, Rohmad Qomarudin mengatakan, surat pensiun dari Aparatur Sipil Negara (ASN) tersebut wajib dilampirkan untuk bisa menjadi kandidat kepala daerah. Sebelumnya, saat pendaftaran calon memang secara aturan diperbolehkan belum mengumpulkan surat itu jika masih dalam proses pengurusan.
Akan tetapi batas waktu untuk pengumpulan surat pensiun dini atau pengunduran dari jabatan dan status ASN adalah 30 hari sebelum tanggal pencoblosan. Empat kandidat sebelumnya telah mengumpulkan surat tersebut, kemudian baru pagi tadi Sunaryanta mengumpulkan berkas itu.
“Sesuai dengan aturan hari ini adalah batas akhir. Kebetulan sejak beberapa waktu lalu memang calon nomor 4 belum mengumpulkan dan pagi tadi yang mengumpulkan surat pensiun tersebut,” terang Rohmad Qomarudin, anggota KPU Gunungkidul saat dikonfirmasi, Senin (09/11/2020).
Dengan demikian, secara keseluruhan kankidat pilkada Gunungkidul 2020 yang berstatus ASN telah mengumpulkan surat pensiun atau pengunduran diri dari jabatan dan keterikatan dinas mereka.







“Kalau pak Sunaryanta minggu lalu masih menunggu ligalisirnya. Sekarang sudah mengumpulkan kekurangannya,” imbuhnya.
Disinggung mengenai tahapan selanjutnya, pihaknya tengah melakukan persiapan dan pengecekan logistik untuk pelaksanaan pada tanggal 9 Desember mendatang. Kemudian juga persiapan untuk debat publik putaran terakhir pada Selasa besok yang mengangkat tema “Mengelola Potensi, Mengatasi Risiko”.
Sementara itu, calon bupati Gunungkidul, Sunaryanta mengungkapkan pihaknya pagi tadi telah melengkapi berkas persyaratan untuk dapat melanjutkan perjuangan dalam pilkada 2020 ini. Syarat wajib yang ditunggu-tunggu oleh pihak penyrlenggara pemilu telah ia serahkan.
“Semuanya sudah beres. Ya kemarin kan memang prosesnya begitu, jadi baru hari ini bisa disampaikan,” tutur Sunaryanta.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh