Peristiwa
Main-main di Aliran Sungai Pantai Baron, Wisatawan Terseret Arus dan Tenggelam






Tanjungsari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Aliran Sungai Pantai Baron nyaris kembali meminta korban. Minggu (04/03/2018) siang tadi, Deni Ismanto (16) warga Tegal Setral, Klaten, Jawa Tengah sempat terbawa arus hingga ke tengah laut dan akhirnya tenggelam. Beruntung nyawa korban akhirnya berhasil terselamatkan setelah petugas dari Tim SAR Wilayah II dengan sigap berhasil menyelamatkannya dan mengevakuasi Deni yang sempat pingsan ke daratan. Kondisi korban sendiri terus membaik setelah mendapatkan perawatan di Pos SAR Pantai Baron.
Sekretaris Tim SAR Wilayah II Pantai Baron, Surisdiyanto menceritakan, korban yang datang bersama rombongan langsung bermain di aliran Sungai Pantai Baron. Berselang beberapa saat kemudian, tragedi pun terjadi. Deni yang ternyata tak bisa berenang terseret arus sungai hingga ke arah selatan.
“Korban terbawa arus dan tenggelam,” ujar Surisdiyanto, Minggu sore.
Sontak tenggelamnya Deni membuat heboh teman-teman maupun pengunjung yang lainnya. Melihat adanya kecelakaan laut yang terjadi, sejumlah anggota dari Tim SAR kemudian terjun ke laut untuk menyelamatkan korban. Tindakan cepat dari petugas tersebut akhirnya berhasil menyelamatkan korban. Dengan cepat, Deni berhasil dievakuasi ke daratan.
Ia jelaskan lebih lanjut, ketika diangkat ke daratan, kondisi Deni cukup lemah. Yang bersangkutan pingsan lantaran kesulitan bernafas dan terlalu banyak meminum air laut.







“Korban kami bawa ke Pos SAR untuk diberikan perawatan hingga akhirnya siuman dan kondisinya terus membaik,” ucap dia.
Atas kejadian tersebut, Surisdiyanto menghimbau kepada seluruh wisatawan untuk ekstra berhati-hati ketika bermain air di aliran sungai Pantai Baron. Meski terlihat tenang, aliran sungai tersebut sangat berbahaya dan telah menelan cukup banyak korban.
Injak Duri Ikan Beracun, Gadis Wisatawan Pingsan di Pantai Drini
Sementara kecelakaan laut juga terjadi di Pantai Drini pada Minggu siang tadi. Seorang wisatawan wanita, Aan Nur Santi (26) warga Padukuhan Sukunan, Desa Banyuraden, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman mendadak pingsan di Pantai Drini. Korban terkulai lemas di pinggiran pantai tak lama setelah menginjak ikan yang berduri.
Diungkapkan Surisdiyanto, korban diketahui datang bersama teman-temannya dan kemudian berjalan-jalan di kawasan pantai. Kemudian korban mengeluh telah menginjak duri dari sebuah ikan yang ada di perairan.
“Tak berapa lama Aan langsung pingsan,” paparnya.
Melihat adanya pengunjung yang pingsan di kawasan pantai, petugas SAR yang tengah berpatroli di sekitar kawasan Pantai Drini lalu memberikan pertolongan. Aan kemudian dibawa ke Pos SAR Drini guna mendapatkan pertolongan medis.
“Sempat kira berikan perawatan dan akhirnya bisa siuman,” pungkasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Sosial7 hari yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah