Sosial
Mengintip Poskamling Masa Kini yang Tonjolkan Nilai Seni
Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Pos Keamanan Lingkungan (Pos kamling) sejak dulu menjadi salah satu tempat berinteraksi antar warga di lingkup lingkungan. Bahkan juga menjadi pangkalan ronda sejumlah orang untuk menjaga keamanan di wilayah masing-masing. Dulu, pos kamling atau yang lebih dikenal dengan pos ronda bentuknya sangat sederhana hanya terbuat dari bilah-bilah kayu yang disusun sedemikian rupa. Berkembangnya jaman, kemudian merubah bentuk pos kamling menjadi sebuah bangunan yang memiliki nilai artistik.
Di beberapa wilayah, baik di pedesaan dan di wilayah kota pun sama. Bentuk bangunan pos ronda bertransformasi menjadi bangunan yang apik dan unik. Bahkan dalam proses pembangunannya juga membutuhkan nilai rupiah yang tidak sedikit.
Ketua Dewan Kebudayaan Gunungkidul, CB Supriyanto mengatakan, keberadaan pos kamling di Gunungkidul sangat baik. Sejak dulu masyarakat Gunungkidul memiliki rasa kekeluargaan yang sangat tinggi. Terlebih dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di lingkup lingkungan. Berkaitan dengan keberadaan pos kamling bahkan semakin banyak. ia mencontohkan hampir di setiap RT sudah memiliki pos kamling sendiri.
“Bagus kok kebersamaan warga Gunungkidul itu masih sangat melekat. Terlebih di tingkat padukuhan,” kata CB Supriyanto.
Disinggung mengenai bentuk pos kamling yang sekarang semakin modern dan bernilai artistic ia mengatakan hal itu tidak menjadi sebuah masalah yang berarti. Justru semakin menarik warga untuk beraktifitas di pos tersebut.
Pantauan di lapangan, pos pos ronda di wilayah kota maupun pedesaan sekarang ini memang sudah sangat modern. Dapat dilihat dari bentuknya yang nampak mewah, pilihan ukiran yang kayu dan lainnya. Tak jarang ada juga yang pos rondanya dibuat dari cor semen dan bahan bangunan lainnya. Dalam proses pembuatannya pun juga mengeluarkan anggaran yang tidak sedikit.
“Kalau untuk fungsinya sebenarnya sama. Tempat berinteraksi menjaga keamanan dan kenyamanan warga. Tapi belakangan justru lebih multifungsi,” tambahnya.
Multifungsinya pos kamling sendiri disesuaikan dengan masyarakatnya. Ada yang dipasangi wifi sehingga bisa untuk internetan gratis bagi masyarakat dan ada yang lainnya. Setiap malam, masyarakat khususnya kamu laki-laki secara bergilir melakukan ronda.
Sementara itu, Kasat Binmas Polres Gunungkidul, AKP Sutarno mengungkapkan, pos ronda di Gunungkidul masih sangat berjalan dengan baik. Masyarakat sangat sadar bahwa keamanan adalah tanggung jawab bersama. Sehingga mereka bahu membahu menjaga kamtibmas, salah satunya di pos kamling di wilayahnya.
“Kalau di desa pos kamling dan gilir ronda itu menjadi sebuah hal yang wajib dilakukan oleh masyarakat. Interaksi mereka sangat kuat,” jelasnya.
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Video Syur Sang Ketua Beredar, Tim 01 Tegaskan Tetap Solid Menangkan Endah-Joko
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Skandal Video Syur Pimpinan DPRD Makin Meluas, Puluhan Orang Geruduk Kantor Dewan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Lanjutkan Proyek Penataan Wajah Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
15 Hari Pasca Pengetatan Miras di Gunungkidul, Petugas Sita Ribuan Botol Minuman Siap Edar
-
Politik1 minggu yang lalu
Mengejutkan, Heri Nugroho Mundur Dari Ketua DPD Golkar Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Dua ASN Yang Dipecat Bupati Atas Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ini Desain Indah Alun-alun Wonosari, Pembangunan Dilanjutkan Tahun Depan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keputusan Kontroversial Plt Bupati Aktifkan ASN Yang Dipecat Karena Perselingkuhan, Ini Respon Sunaryanta
-
Sosial3 minggu yang lalu
Berkenalan Dengan Mahmud Ardi Widanta, Pengusaha Nikel Yang Nyalon Wakil Bupati Gunungkidul
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Gunungkidul City Run and Walk 2024, Suguhkan Track dan Suasana Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Terlibat Perkelahian di JJLS, 7 Remaja dari Bantul Diamankan Petugas
-
Politik2 minggu yang lalu
Paslon Hero-Pena Gelar Kampanye Terbuka, Libatkan Anak Muda dalam Program