Connect with us

Peristiwa

Mesin Kapal Tiba-tiba Mati, Tiga Nelayan terombang Ambing di Tengah Laut

Diterbitkan

pada

BDG

Saptosari,pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Nasib malang dialami oleh tiga orang nelayan warga Kalurahan Kanigoro, Kapanewon Saptosari, Rabu (15/07/2020) pagi tadi. Pasalnya, kapal yang mereka tumpangi untuk mencari ikan dihempas gelombang hingga terbalik. Beruntung, dalam kejadian naas tersebut ketiganya berhasil selamat dari maut.

Sekretaris SAR Linmas Wilayah II Pantai Baron Surisdiyanto mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 09.00 WIB pagi tadi. Saat itu, tiga orang nelayan yakni, Wakino (42), Mujiono (50) dan Timbul (45) tengah melakukan aktifitas menangkap ikan di perairan Pantai Ngrenehan, Kapanewon Saptosari.

Saat melaut, memang tidak ada kendala dialami oleh ketiganya hingga mereka memutuskan untuk kembali ke daratan. Namun saat itu, mesin perahu yang mereka tumpangi tiba-tiba mati.

Berita Lainnya  Kepala Dukuh Dinilai Arogan dan Berkinerja Buruk, Warga Demo Tuntut Pengunduran Diri

“Saat itu kapal mati dan mereka berusaha memperbaiki kerusakan yang terjadi. Namun saat bersamaan mereka dihempas gelombang yang membuat kapal terbalik,” ucap Suris, Rabu siang.

Ia menjelaskan, petugas SAR sebanyak 30 personel yang mengetahui kejadian tersebut langsung melakukan pertolongan. Tiga orang korban yang sempat terombang ambing di laut lepas,  akhirnya berhasil di evakuasi tanpa mengalami luka serius.

“Mereka lemas saat kami evakuasi, tetapi tidak ada luka serius,” terang dia.

Disinggung mengenai penyebab matinya mesin perahu tersebut, dari hasil pengamatan yang dilakukan pihaknya diduga terjadi karena selang bahan bakar mengalami kerusakan. Sehingga membuat aliran bahan bakar tidam berjalan secara maksimal.

“Selang bahan bakar mengalami kerusakan, sehingga mesinnya mati. Untuk saat ini kapal juga sudah dievakuasi tetapi ada kerusakan sedikit,” imbuhnya

“Kita himbau agar senantiasa mengecek kondisi kapal dan berhati-hati sebelum berangkat,” sambung Suris menutup pertanyaan awak media.

 

Berita Lainnya  Tambahan Kasus Positif Hari Ini, 4 Orang Dirawat

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler