Connect with us

Peristiwa

Mesin Mati di Tanjakan, Truk Tangki Terjun ke Jurang Sedalam 25 Meter

Diterbitkan

pada

BDG

Purwosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Widodo, warga Desa Pampang, Kecamatan Paliyan nyaris kehilangan nyawanya. Truk tangki bermuatan air yang dikemudikannya terjun ke jurang sedalam puluhan meter di Padukuhan Jambu, Desa Giricahyo, Kecamatan Purwosari. Beruntung, ia sempat keluar tepat sesaat sebelum truk tersebut terperosok sehingga tak sampai mengakibatkan hal yang fatal. Meski demikian, kondisi truk tangki sendiri mengalami kerusakan cukup parah lantaran sempat terpental hingga beberapa kali sebelum akhirnya terbalik di dasar jurang.

Kapolsek Purwosari AKP Hajar Wahyudi melalui anggota Humas Polsek Purwosari, Brigadir Chrismawan menceritakan, kecelakaan tunggal ini berlangsung sekitar pukul 09.45 WIB. Saat itu, mengemudikan truk tangki bermuatan penuh air melaju dari arah barat menuju timur. Kala itu, Widodo hendak mengantarkan air kepada masyarakat setempat. Di jalur yang dilalui oleh Widodo sendiri memang cukup ekstrim di mana terdapat jalur yang menanjak dan berkelok. Di lokasi kejadian yang merupakan tanjakan curam, mesin truk tiba-tiba mati.

Berita Lainnya  Anggota Polisi Yang Hilang di Tebing Grendan Belum Ditemukan, Area Pencarian Diperluas

“Truk tangki itu kemudian berjalan mundur ke belakang. Pengemudi sempat berusaha melakukan pengereman namun gagal dan truk terus melaju mundur tak terkendali,” terang dia, Jumat (02/08/2019).

Beruntung Widodo segera mengambil keputusan cepat. Menyadari situasi kritis yang dialaminya, pengemudi lalu membuka pintu dan meloncat dari truk. Tepat sesaat Widodo berhasil keluar, truk kemudian terjun ke jurang sedalam 25 meter itu.

“Beruntung pintu kendaraan tersebut dapat dibuka dan sopir berhasil keluar,” kata Chrismawan.

Ia menjelaskan, kejadian tersebut diduga terjadi lantaran matinya mesin kendaraan. Selain itu, kondisi jalan yang sempit dengan tanjakan cukup tinggi itu memang sangat beresiko dilalui oleh kendaraan berukuran besar dengan beban muatan berat.

Berita Lainnya  Gempa Berkekuatan 6,7 SR Malang Terasa Sampai Gunungkidul

“Mesin mati otomatis remnya tidak berfungsi dengan baik,” terangnya.

Dirinya menjelaskan, proses evakuasi sendiri berlangsung cukup rumit. Hal itu dikarenakan kondisi jalan cukup sempit dan truk saat itu masih berisi air penuh.

“Tangki itu niatnya mau mengirim air, ada yang beli, tapi belum sampai di tujuan sudah terguling. Evakusi berlangsung cukup lama,” pungkas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler