Peristiwa
Ngebut, Mobil Travel Tabrak Pagar Rumah Warga Baleharjo
Wonosari,(pidjar.com)– Sebuah mobil Toyota Hiace nopol AE 7358 UX mengalami kecelakaan tunggal di ruas jalan Wonosari-Semanu tepatnya di depan SPBU Baleharjo, Kalurahan Baleharjo, Kapanewon Wonosari, Minggu (03/11/2024).
Kasat Lantas Polres Gunungkidul, AKP Kevin Ibrahim mengatakan, mobil tersebut dikemudikan oleh Joko Riyanto (29) warga Kemuning, Tegalombo, Pacitan. Saat itu, mobil yang membawa sejumlah penumpang ini melaju dari arah Semanu menuju arah Wonosari dengan kecepatan tinggi.
Sesampainya di lokasi kejadian, pengemudi menambah kecepatan kendaraannya tersebut karena bermaksud mendahului kendaraan yang ada di depannya. Setelah berhasil mendahului, mobil justru oleng karena jalan licin akibat hujan.
“Saat itu juga mobil langsung keluar jalur ke sisi kiri dan menabrak pagar rumah yang berada di sebelah selatan,” ucap Kasat Lantas Polres Gunungkidul.
Badan kendaraan menghantam pagar tembok sisi kiri dan sisi barat hingga ambrol dan ringsek. Pun dengan badan kendaraan yang juga ringsek. Empat penumpang mobil tersebut sempat terlempar usai benturan keras yang terjadi.
Adapun identitas korban yaitu Ganda Kusuma mengalami lecet kaki kiri dan pergelangan memar, Muhammad Bagus Widiatmoko mengalami retak tangan kiri, dan Lorensia Puji Lestari mengalami cidera kepala ringan. Sedangkan sopir Joko Riyanto mengalami sobek di mulut dan gigi patah.
“Mereka mengalami luka ringan, dalam keadaan sadar dan sudah dibawa ke RSUD Wonosari,” imbuh dia.
Atas peristiwa ini pihaknya mengimbau pengguna jalan tidak mengemudikan kendaraan dengan kecepatan tinggi saat dan memperhatikan keselamatan bersama.
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Video Syur Sang Ketua Beredar, Tim 01 Tegaskan Tetap Solid Menangkan Endah-Joko
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Skandal Video Syur Pimpinan DPRD Makin Meluas, Puluhan Orang Geruduk Kantor Dewan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Lanjutkan Proyek Penataan Wajah Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
15 Hari Pasca Pengetatan Miras di Gunungkidul, Petugas Sita Ribuan Botol Minuman Siap Edar
-
Politik1 minggu yang lalu
Mengejutkan, Heri Nugroho Mundur Dari Ketua DPD Golkar Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Dua ASN Yang Dipecat Bupati Atas Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ini Desain Indah Alun-alun Wonosari, Pembangunan Dilanjutkan Tahun Depan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keputusan Kontroversial Plt Bupati Aktifkan ASN Yang Dipecat Karena Perselingkuhan, Ini Respon Sunaryanta
-
Sosial3 minggu yang lalu
Berkenalan Dengan Mahmud Ardi Widanta, Pengusaha Nikel Yang Nyalon Wakil Bupati Gunungkidul
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Gunungkidul City Run and Walk 2024, Suguhkan Track dan Suasana Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Terlibat Perkelahian di JJLS, 7 Remaja dari Bantul Diamankan Petugas
-
Politik2 minggu yang lalu
Paslon Hero-Pena Gelar Kampanye Terbuka, Libatkan Anak Muda dalam Program