Peristiwa
Oleng Usai Tabrak Anjing, Kemudian Dihantam Mobil Hingga Tewas






Playen,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Seorang pengendara motor menjadi korban tabrak lari di Jalan Jogja-Wonosari, tepatnya di dekat Rest Area Bunder, Desa Gading, Kecamatan Playen, Sabtu (22/12/2018) dini hari. Ia ditemukan meninggal dunia dengan luka berat di kepala lantaran ditabrak mobil.
Kanit Laka Lantas Polres Gunungkidul, Ipda Soni Yuniawan mengatakan, peristiwa tersebut diperkirakan terjadi antara pukul 03.00 WIB sampai dengan 06.00 WIB pagi tadi. Adapun yang menjadi korban adalah Sunardi (54) warga Desa Beji, Kecamatan Patuk.
Dari hasil olah tempat kejadian serta keterangan dari saksi, kecelakaan berawal ketika sepeda motor jenis Viar nomor polisi AB 6101 HM yang dikendarai korban melaju dari arah Jogja menuju Wonosari. Sesampainya di lokasi kejadian, tepatnya pada jalan lurus dan menanjak, korban menabrak seekor anjing sehingga menyebabkan kendaraan yang dikendarai korban oleng dan terjatuh.
“Saat itu dari arah Jogja juga melaju mobil yang belum diketahui identitasnya dan menabrak korban yang sedang terkapar di jalan,” kata Soni.
Ia menambahkan, kendaraan yang menabrak korban justru pilih kabur melarikan diri. Lantaran kondisi jalan yang cukup sepi, tidak ada pengendara yang melihat kondisi tersebut sehingga korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia.







“Korban mengalami luka berat pada kepala, dada kanan lebam. Dia meninggal di lokasi kejadian,” terang Soni.
Lebih lanjut Soni mengatakan, kasus tersebut tengah dalam penyelidikan pihaknya. Minimnya saksi serta tidak adanya rekaman CCTV di sekitar lokasi menjadi kendala tersendiri.
“Kendaraan milik korban kita amankan di Mapolres,” terang dia.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib