Connect with us

bisnis

Pasar Kreatif Laris Manis jadi Ajang Kreasi Para Seniman Jogja

Diterbitkan

pada

BDG

Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Berlatar belakang untuk saling nyengkuyung untuk tetap berdaya-upaya, Pemerintah Daerah DIY melalui Kundha Kabudayan (Dinas Kebudayaan) DIY dan Taman Budaya Yogyakarta menggelar Pasar Kreatif Laris Manis berlokasi di Jalan Parangtritis km. 3, Salakan, Bangunharjo, Sewon, Bantul. Pasar yang digelar dari 24-26 November 2023 merupakan pasar seni dan kreatif guna mengakomodasi kebutuhan para pelaku seni budaya di Jogja.

Kepala Dinas Kebudayaan DIY, Dian Lakshmi Pratiwi mengatakan jika pihaknya memanfaatkan ruang milik Pemda DIY yang belum terkelola dan termanfaatkan secara baik, untuk kemudian difungsikan sebagai pasar apresiasi dan ekspresi seni.
“Buah karya kita bersama, mari kita apresiasi bersama. Inilah wujud kebersamaan kita bersama dalam pasar kreatif yang mungkin agak berbeda karakteristiknya dengan pasar pasar yang mungkin bapak ibu sering kunjungi. Event kali ini jadi bagian dari pilot project dan semoga laris manisnya sampai tahun depan,” tutur Dian.

Berita Lainnya  Jalan Kabupaten Membengkak Hingga Hampir 2 Kali Lipat, Anggaran Perbaikan Makin Terbatas

Dian pun memiliki Harapan, dari langkah tersebut kelak mampu ditemukan bentuk khas yang bisa berkembang organik seiring sejalan dengan kepentingan, kebutuhan, dan perkembangan karya pelaku seni dan budayawan di Yogyakarta.
Laris Manis yang menjadi idiom masyarakat kita ini kenyataannya merupakan pengharapan akan keberhasilan dan kelancaran khususnya dalam hal perniagaan. Padahal jika merunut ke dalam, disadari atau tidak, kehidupan kita ini juga telah menjadi bagian dari perniagaan itu sendiri.
Kepala Taman Budaya Yogyakarta, Purwiati menuturkan Jogja menjadi salah satu spirit dan inspirasi untuk memberikan ruang untuk pelaku seni dan budaya untuk memajang karya kreatif, khususnya pelaku seni rupa dan keluarganya yang dapat diapresiasi oleh masyarakat luas dan dapat mengungkit dampak ekonomi untuk masyarakat dan mensejahterakan pelaku seni di Yogyakarta.
” Jadi kegiatan ini adalah dari seniman oleh seniman dan untuk seniman melibatkan lebih kurang 72 tenant yang terdiri dari pasar seni dan kerajinan pasar kuliner, permainan interaktif lokal karya dan game barter didukung dan diramaikan juga oleh grup seni pertunjukan dalam panggung laris,”ucap Purwiati.
Ragam kegiatan dihadirkan di Pasar Kreatif Laris Manis kali ini, antara lain Panggung Laris, Pasar Seni & Kerajinan, Pasar Kuliner, Permainan Interaktif, Lokakarya, dan Game Barbar.
Guna memeriahkan Pasar Kreatif Laris Manis tersaji pula panggung untuk beberapa seniman yang tampil, baik seni musik, pantomim, ataupun tari. Di antaranya adalah Sanggar Seni Sekar Kinanthi, Malmimeja, Kancil Art Dance, dan masih banyak lagi. Beberapa kelompok musik yang tak ketinggalan dalam meramaikan di antaranya ada Sangkakala, Pendhoza, Jumat Gombrong, The Produk Gagal, Horockoncong, dan lain-lain.

Berita Lainnya  Jalur-jalur Wisata Ini Bakal Segera Dibangun Pemerintah

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler