Politik
PDI P Gunungkidul Terima 2 Berkas Bakal Calon Bupati dan Wabup




Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Hingga batas penutupan pendaftaram bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati, DPC PDI P Gunungkidul menerima 2 berkas pendaftar yang ingin turut berkontestasi pada Pilkada 2024. Usai resmi ditutup pada 31 Mei 2024 kemarin, berkas tersebut akan segera diserahkan ke DPD PDI P dan DPP PDI P.
Sekretaris DPC PDI P Gunungkidul, Suwarto mengatakan, dua pendaftar yang masuk ke partai berlambang moncong bamteng tersebut adalah Endah Subekti Kuntariningsih yang merupakan kader internal PDI P sekaligus Ketua DPC PDI P Gunungkidul. Kemudian KRT Joko Parwoto Notonagoro yang juga kader partai tersebut.
Dua tokoh ini tengah berebut rekomendasi dari DPP PDI P untuk turut berkompetisi di Pilkada 2024 mendatang sebagai kepala daerah maupun wakil kepala daerah. Endah yang juga merupakan Ketua DPRD Gunungkidul periode 2019-2024 ini mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati, sedangkan KRT Joko Parwono mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati.
“Formulir pendaftaran ini nanti kami teruskan ke DPD (Dewan Pimpinan Daerah) dan DPP (Dewan Pimpinan Pusat) PDI-P,” ucap Suwarto.
Pada Pilkada 2024 ini, tidak ada partai yang bisa mengusung bakal calonnya secara mandiri. Melainkan harus melakukan koalisi dengan partai-partai lain. Saat ini, DPC PDI P mulai menjalin komunikasi dan kerjasama dengan partai lain. Sebab, meski dua nama tersebut mendaftar sebagai cabup dan cawabup, keduanya tidak bisa dijadikan satu.




“Ndak bisa, soalnya sama-sama PDI P, komunikasi dengan partai lain pun sudah mulai kami lakukan dengan beberapa partai,” tambahnya.
“Komunikasi dengan partai Gerindra sudah kami lakukan. Untuk yang lain masih menyusul,” sambungnya.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, DPC PDI P kedepan akan ada survei untuk kedua pendaftar tersebut. Tidak menutup kemungkinan, survei yang dilakukan adalah survei mengenai elektabilitas dan popularitas masing-masing tokoh dan untuk mengetahui bagaimana kondisi serta kemauan arus bawah.
“Nanti akan kami lakukan survei,” jelasnya.
Setelah mengajukan nama-nama pendaftar, nantinya akan ada surat rekomendasi dari DPP untuk pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati. Pihaknya memperkirakan surat rekomendasi atau surat tugas dari DPP akan turun pada bulan Juli hingga Agustus 2024 mendatang.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Sosial2 hari yang lalu
43 Tahun Berdayakan UMKM Gunungkidul, Koperasi Marsudi Mulyo Terus Berinovasi
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Sosial1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Info Ringan3 hari yang lalu
Dibalut Horor, Film Petaka Gunung Gede Angkat Kisah Sahabat Sejati
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Gempa 5,2 SR Guncang Gunungkidul