Sosial
Pemerintah Umumkan Pembukaan Seleksi CPNS, Permohonan SKCK Mulai Melonjak






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Mencuatnya informasi resmi perihal pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) disambut antusias oleh masyarakat Gunungkidul. Hal itu terlihat dari mulai melonjaknya jumlah pemohon Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polres Gunungkidul.
Baur Yanmas Satintelkam, Polres Gunungkidul, Bripka Herman mengungkapkan, peningkatan permohonan SKCK sendiri sebenarnya telah terjadi sejak April 2018 lalu. Namun saat itu pemohon yang datang merupakan lulusan SMK SMA yang hendak mencari pekerjaan.
“Kalau yang menyatakan untuk pendaftaran CPNS terjadi sejak awal September 2019 ini,” kata Herman kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Rabu (19/09/2018) kemarin.

Meja salah satu petugas pekayanan SKCK di Polres Gunungkidul yang penuh dengan berkas
Herman menjelaskan, setiap harinya terdapat 100 hingga 130 orang mengajukan permohonan SKCK. Namun untuk alasan pendaftaran CPNS hanya berkisar 10-15 orang saja.
“Kita belum rekap secara pasti, hanya saja beberapa waktu belakangan ini sekitar itu jumlah perharinya (10-15),” terang Herman.







Satintelkam sendiri sangat siap dalam mengantisipasi lonjakan permintaan SKCK oleh masyarakat. Hal ini lantaran diperkirakan, semakin dekatnya pembukaan resmi pendaftaran CPNS, jumlah permohonan SKCK diperkirakan akan terus meningkat.
“Kita sudah siap mengantisipasi lonjakan, jika diperlukan, akan kita tambah personel,” lanjutnya.
Sementara itu Pelaksana tugas Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Saptoyo mengatakan untuk permohonan kartu kuning belum nampak adanya lonjakan yang signifikan. Bahkan beberapa hari terakhir pun masih tergolong sepi.
“Sepertinya belum ada peningkatan yang signifikan untuk bulan ini. Sampai hari ini dari awal September baru ada 193 pemohon kartu kuning. Untuk yang kelihatan melonjak signifikan justru saat kelulusan SMA sederajad itu,” ujarnya.
Tidak banyaknya peningkatan pemohon tersebut dirasanya karena tidak ada syarat terkait kartu kuning dalam pendaftaran CPNS. Ia mengungkapkan memang tidak semua tempat pekerjaan mensyaratkan adanya lampiran kartu kuning.
-
Olahraga1 minggu yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul
-
Sosial3 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum3 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Hukum3 minggu yang lalu
Terlibat Kasus Pemyimpangan TKD Sampang, Dirut Perusahaan Tambang Resmi Ditahan
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Seorang Penambang Batu Meninggal Usai Tertimpa Runtuhan Batu Besar
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
MBG di Gunungkidul Tetap Berjalan Selama Ramadhan, Berikut Menu yang Akan Dibagikan
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Tren Takbir Keliling Gunakan Sound System, Ini Strategi Pemkab, FKUB dan Polisi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Tebing di Tanjakan Clongop Longsor, Akses Jalan Ditutul Total
-
film3 minggu yang lalu
Film horor “Singsot: Siulan Kematian”, Bawa Petaka saat Magrib