Pemerintahan
Pilkada Kota Yogyakarta, 5 Tokoh Ambil Formulir Pendaftaran ke PDI Perjuangan
Jogja, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Panitia pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota Yogyakarta DPC PDI Perjuangan Yogyakarta sampai hari Rabu, (8/5/2024) sudah menerima lima pendaftar yang telah mengambil formulir.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Yogyakarta, Eko Suwanto mengatakan, profil lima orang yang telah mengambil formulir pendaftaran Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota cukup beragam termasuk pengusaha yang tergabung dalam Kadin.
“Kelima tokoh tersebut adalah Wawan Harmawan, Widi Praptomo, Fokki Ardiyanto, Ricco Survival Yubaidi dan Gunawan Hartono,” kata Eko, Kamis (9/5/2024).
Diungkapkan Eko, panitia pendaftaran telah memberikan penjelasan kepada setiap tokoh masyarakat yang ingin mendaftarkan diri menjadi pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota. Termasuk apa saja syarat administratif yang harus dilengkapi.
“Silakan dilengkapi dan saat mengembalikan dengan giat kebudayaan, bisa pawai budaya bisa juga dengan parade kuliner. Kita akan tempuh jalan kebudayaan untuk memenangkan Pilkada 2024,” jelas Eko.
Menurut Eko, ketentuan bacalon Walikota dan Wakil Walikota ketika mengembalikan formulir dengan giat budaya sesuai dengan prosedur yang diterapkan. Setiap calon yang hendak maju mendaftarkan diri juga diharapkan tatkala pengembalian formulir nanti dilakukan dengan cara berbudaya.
“Jogja kan Kota Budaya, Kota Wisata sekaligus Kota Bersejarah. Maka kepada para Bakal Calon Walikota dan Wakil Walikota yang akan kembalikan formulir dan resmi mendaftar wajib gelar giat kebudayaan. Bisa pawai budaya, bisa dengan tari-tarian. Prinsipnya dengan pengembangan dan nguri uri kabudayan ini akan memupuk rasa tresna, rasa cinta pada tanah air Indonesia, ” ungkapnya.
Lebih lanjut Eko menambahkan, giat budaya ini juga untuk mengokohkan nilai-nilai kejujuran, nilai pengabdian dan perjuangan bagi para calon. “Menjadi pemimpin itu wajib punya watak jujur dan berani seperti Werkudara”, pungkas Eko.
(Ken).
-
Uncategorized2 minggu yang lalu
Video Syur Sang Ketua Beredar, Tim 01 Tegaskan Tetap Solid Menangkan Endah-Joko
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Skandal Video Syur Pimpinan DPRD Makin Meluas, Puluhan Orang Geruduk Kantor Dewan
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Lanjutkan Proyek Penataan Wajah Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
15 Hari Pasca Pengetatan Miras di Gunungkidul, Petugas Sita Ribuan Botol Minuman Siap Edar
-
Politik1 minggu yang lalu
Mengejutkan, Heri Nugroho Mundur Dari Ketua DPD Golkar Gunungkidul
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Dua ASN Yang Dipecat Bupati Atas Skandal Perselingkuhan Diaktifkan Kembali
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Ini Desain Indah Alun-alun Wonosari, Pembangunan Dilanjutkan Tahun Depan
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Keputusan Kontroversial Plt Bupati Aktifkan ASN Yang Dipecat Karena Perselingkuhan, Ini Respon Sunaryanta
-
Sosial3 minggu yang lalu
Berkenalan Dengan Mahmud Ardi Widanta, Pengusaha Nikel Yang Nyalon Wakil Bupati Gunungkidul
-
Olahraga4 minggu yang lalu
Gunungkidul City Run and Walk 2024, Suguhkan Track dan Suasana Kota Wonosari
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Terlibat Perkelahian di JJLS, 7 Remaja dari Bantul Diamankan Petugas
-
Politik2 minggu yang lalu
Paslon Hero-Pena Gelar Kampanye Terbuka, Libatkan Anak Muda dalam Program