Connect with us

Peristiwa

Pilur Salam Memanas, Atribut Kampanye Calon Lurah Dirusak

Diterbitkan

pada

BDG

Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Menjelang pemilihan lurah (Pilur) serentak yang tinggal menghitung hari, situasi politik di kalangan masyarakat mulai memanas. Seperti yang terjadi di Kalurahan Salam, Kapanewon Patuk pada Minggu (24/10/2021) malam kemarin. Diketahui, alat peraga kampanye berupa foto calon salah seorang Lurah dirusak oleh orang tak dikenal.

Informasi yang berhasil dihimpun, ada beberapa foto milik calon Lurah yang diketahui dirusak. Petugas pemilihan lurah kemudian berusaha mencari siapa pelaku pengrusakan. Saat berhasil ditemukan, yang bersangkutan lantas dimintai keterangan. Saat dimintai keterangan, yang bersangkutan berdalih iseng atas pengrusakan yang dilakukan tersebut.

Carik Salam, Bustanudin membenarkan adanya perusakan peraga kampanye tersebut. Ia menjelaskan barang yang dirusak oleh seorang warga itu berupa foto calon lurah. Setelah disisir oleh petugas, ia menyebutkan ada 5 gambar yang dirusak oleh pelaku.

Berita Lainnya  Seorang Pemuda Jadi Korban Kekerasan, Salah Satu Terduga Pelaku Anak Anggota Dewan Gunungkidul

“Ada lima gambar calon lurah yang dirusak oleh orang tersebut,” kata Bustanudin, Senin (25/10/2021).

Berdasarkan sejumlah petunjuk, perusakan tersebut diduga dilakukan seorang warga setempat. Petugas lantas melakukan penelusuran. Warga tersebut lalu diamankan ke Balai Kalurahan setempat untuk dimintai keterangan. Kepada petugas, yang bersangkutan mengakui perbuatan tersebut.

Dilanjutkan Bustanudin, pelaku beralasan iseng dalam melakukan tindakan tersebut. Tak ada motif politik dalam perusakan ini.

“Pengakuan pelaku, dia bukan dari tim calon lurah lain, ini perseorangan,” katanya.

Atas adanya kejadian tersebut dari pihak kalurahan, Bamuskal beserta unsur terkait lainnya kemudian melakukan pembicaraan. Permasalahan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan oleh sejumlah pihak tersebut.

“Sudah selesai, sudah diterima oleh masing-masing tim,” ucapnya.

Hal senada juga diungkapkan oleh anggota Bamuskal Salam, Heni Rahayu. Menurutnya adanya perusakan ini lantas disikapi dengan melakukan pertemuan dan koordinasi. Berdasarkan penyelesaian secara kekeluargaan di tingkat panitia, pihak calur yang gambarnya dirusak mengaku legowo dan memaafkan pelaku.

Berita Lainnya  Ngebut di Tikungan Saat Pulang Sekolah, Pelajar 16 Tahun Kritis Tabrak Pembatas Jalan

“Sudah dilakukan mediasi,” ucap dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler