Sosial
Rapat Akhir Tahun, Koperasi Marsudi Mulyo Catat Aset Hingga 71 Miliar






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Sebagai salah satu alternatif permodalan bagi masyarakat, pertumbuhan koperasi di Gunungkidul dalam beberapa waktu terakhir cukup pesat. Salah satunya ialah Koperasi Marsudi Mulyo yang menyasar kelompok menengah kebawah untuk mengembangkan sektor perniagaan dan pertanian.
Manager Koperasi Marsudi Mulyo, Diana Ramadanti, mengatakan jika pada hari ini, Minggu (19/02/2023) Koperasi Marsudi Mulyo mengadakan Rapat Akhir Tahunan (RAT) akbar yang berlokasi di Landasan Udara Gading. Disebutnya, jika koperasi yang dikelolanya saat ini tak hanya berorientasi pada keuntungan saja melainkan juga keberlanjutan usaha anggotanya.
“UMKM Marsudi Mulyo juga banyak, kita tidak melulu mencari keuntungan tapi apa saja yang bisa dikelola oleh anggota. Tiap anggota saling berjejaring sehingga kedepannya dapat berkelanjutan dalam usahanya,” ucap Diana.
Dijelaskannya, mayoritas anggota koperasinya ialah berasal dari masyarakat yang berprofesi sebagai petani dan pedagang. Menurutnya, selama pandemi menghantam di Gunungkidul usaha pada kedua sektor tersebut cenderung stabil dan tidak terpengaruh oleh pandemi.







“Semua yang ada disini milik anggota, UMKM yang paling menopang perekonomian kita,” imbuh Diana.
Ribuan anggota koperasi ini pada Minggu pagi kemarin mengikuti acara di Lanud Gading. Sejumlah doorprize juga diundi untuk semakin menyemarakkan RAT koperasi Marsudi Mulyo.
Ketua Koperasi Marsudi Mulyo, Marjoyo, mengatakan jika sejak berdiri sekitar 40 tahun lalu koperasinya sudah melayani ribuan anggota. Tercatat jumlah anggota saat ini sebanyak 6.669 orang yang tersebar di sebelas Kapanewon di Gunungkidul. Ia menyebut jika koperasinya tersebut telah dinyatakan sehat setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim pengawas tahun 2022 lalu. Ia berharap kedepannya masyarakat agar lebih memanfaatkan keberadaan koperasi sebagai salah satu alternatif permodalan bagi usahanya.
“Kami menjadi mitra dan berkontribusi dalam pengadaan lapangan kerja serta mengurangi pengangguran,” terangnya.
Sementara itu, Bupati Gunungkidul, Sunaryanta, mengungkapkan jika sebelum masyarakat menanamkan sahamnya di koperasi sepatutnya untuk mengecek terlebih dahulu rekam jejak koperasi tersebut. Dirinya mengapresiasi atas terselenggaranya RAT Koperasi Marsudi Mulyo karena dapat mencatatkan aset hingga Rp. 71 miliar pada 2022 lalu. Menurutnya, dalam beberapa waktu terakhir di Gunungkidul banyak muncul koperasi namun juga tidak sedikit yang tumbang akibat pandemi covid19 tiga tahun silam.
“Ketika bersatu kekuatan koperasi akan lebih solid lagi, prinsip koperasi harus dijalankan. Saya harap kedepan akan lebih baik lagi,” pungkasnya.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Sejumlah Siswa SMA Muhammadiyah Al Mujahidin Gunungkidul Lolos SNBP
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
bisnis3 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter