Info Ringan
Resep Tinutuan






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Tinutuan atau bubur Manado merupakan salah satu menu sarapan yang sangat menyehatkan. Karena memakai banyak campuran sayuran hijau dan labu yang sangat kaya nutrisi. Mudah dicerna dan bisa memberi pasokan energi segera di pagi hari. Bubur ini merupakan salah satu comfort food Manado yang mudah dibuat sendiri. Umumnya orang Manado memiliki kebun di halaman rumah. Mereka mengambil sayuran seperti daun bayam, kangkung, ubi, labu, daun lelem atau daun gedi dari pekarangan rumah.
Bahan :
- 200 g beras
- 2 liter air
- 1 lembar daun pandan muda, iris halus
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 2 sdt garam
- 1 buah jagung manis, pipil bijinya
- 500 g labu kuning yang tua, potong kecil
- 100 g daun kangkung/bayam
- 50 g daun lelem, iris kasar
- 100 g daun gedi, iris kasar
- 30 helai daun kemangi
- Pelengkap:
- 200 g ikan asin jambal roti, potong kecil, goreng
- Sambal rawit merah
Cara Membuat :
- Cuci beras hingga bersih. Didihkan air, masukkan beras. Masak dengan api sedang hingga beras pecah.
- Tambahkan daun salam, daun pandan dan serai. Masak dengan api kecil hingga mendidih.
- Masukkan labu kuning dan jagung manis serta garam. Masak hingga menjadi beras bubur yang hampir lembut dan labu menjadi lembut.
- Tambahkan daun kangkung, lelem dan gedi. Masak hingga layu dan lunak serta bubur mengental.
- Masukkan daun kemangi, aduk hingga layu lalu angkat.







-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter