Connect with us

Olahraga

Selain Bentuk Tim Sepak Bola Wanita, Ketua Askab PSSI Anyar Berencana Munculkan Ratusan SSB di Gunungkidul

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Sabtu (27/02/2021) lalu Ketua Asosiasi kabupaten (Askab) Persatusan Sepakbola Selurih Indonesia Gunungkidul terpilih. Adalah Joko Pitoyo, seorang pengusaha yang juga Ketua Kamar Dagang dan Industri Gunungkidul ini resmi menjadi Ketua Askab PSSI Gunungkidul selama lima tahun kedepan dalam kongres PSSI.

Kepada pidjar-com-525357.hostingersite.com, Senin (01/03/2021) Joko mengatakan, potensi di bidang olahrga sepak bola di Gunungkidul ini sebenrnya cukup tinggi. Terbukti dari banyaknya pemain sepak bola yang mampu bersaing di liga utama Indonesia bahkan masuk ke Timnas Indonesia berasal dari Bumi Handayani. Adanya hal tersebut, memaksimalkan potensi yang ada masuk ke dalam prioritas dalam kepemimpinannya.

“Potensi kita banyak, tapi harus disadari kesejahteraan mereka kurang. Untuk memaksimalkan potensi dan juga kesejahteraan yang meningkat, kita akan memaksimalkan Sekolah Sepak Bola di Gunungkidul,” ujar Joko, Senin (01/03/2021).

Ia menyebut, saat ini baru ada sekitar 30 SSB yang aktif. Dirinya kedepan ia akan membentuk minimal 100 SSB.

Berita Lainnya  Keluh Kesah Atlet MTB yang Merasa Tak Diperhatikan Pemerintah

“Semua lapangan harus digunakan untuk sekolah sepak bola, ada penelitian empiris dimana paru-paru orang Gunungkidul lebih kuat, artinya untuk menjalankan permainan ini kita lebih potensial,” ujarnya.

Joko menambahkan, selain sepak bola untuk laki-laki ia juga akan mengembangkan sepak bola perempuan. Menurutnya, seperti yang sudah-sudah sepak bola perempuan di Gunungkidul sudah cukup terpandang di level provinsi.

“Kami juga akan dorong club di Gunungkidul untuk tidak menggunakan pemain dari luar, potensi kita cukup banyak,” kata Joko.

Jika nantinya bibit-bibit unggul potensial sudah terpilih, ia juga akan mendatangkan investor untuk menjamin kesejahteraan para pemain. Sport tourism juga akan ia lakukan dengan mendatangkan berbagai club dari luar daerah ke Gunungkidul sekaligus untuk berwisata.

Berita Lainnya  Tingkatkan Kebugaran, Kepala OPD Gunungkidul Wajib Jalani Kesamaptaan

“Sehingga harapan kami, sepakbola juga punya andil untuk menggerakan roda perekonomian,” ucapnya.

Seperti yang diketahui, dalam pemilihan Ketua Askab PSSI Gunungkidul Sabtu kemarin terdapat dua nama yakni Demas Kursiswanto dan juga Joko Pitoyo. Dari 63 voter yang terdaftar, terndapat 62 suara sah dan satu gugur. Demas mendapatkan 23 suara sementara Joko mendapatkan 38 suara.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 minggu yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Pariwisata4 minggu yang lalu

Kementerian BUMN dan Sejumlah Perusahaannya Bagikan Bantuan TJSL ke Warga DIY

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4  Jogja, (pidjar.com)– Kementerian BUMN bersama perusahaan yang berada di bawah naungan BUMN, salah satunya PT Kereta Api Indonesia (Persero)...

Pariwisata1 bulan yang lalu

Okupansi Hotel di Gunungkidul Hampir 100 Persen 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Momen libur natal dan tahun baru 2025 menjadi hal positif bagi Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) okupansi hotel sangat...

Pariwisata1 bulan yang lalu

10 Ribu Wisatawan Kunjungi Gunungkidul Dimalam Pergantian Tahun 

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2024/12/VID-20241224-WA0007.mp4Wonosari,(pidjar.com)– Dinas Pariwisata Gunungkidul mencatat sebanyak 10 ribu wisatawan mengunjungi destinasi wisata di Gunungkidul saat perayaan malam tahun baru 2025....

Berita Terpopuler