Pemerintahan
Sempat Terkendala Mati Listrik, UNBK SMP Hari Ketiga Berjalan Lancar






Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)– Meski sempat mengalami kendala di hari kedua pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat SMP/MTS di beberapa sekolah, namun di hari ketiga ini proses ujian berjalan lancar tanpa ada hambatan. Tentu dengan adanya kelancaran tersebut diharapkan bisa bertahan hingga hari terakhir sehingga tidak ada kendala yang mengganggu ujian para siswa.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul, Bahron Rasyid. Hari ini tak ada laporan yang masuk di dinas terkait adanya gangguan atau hambatan yang terjadi saat pelaksanaan UNBK berlangsung. Berdasarkan laporannya, memasuki hari ketiga, pelaksanaan ujian untuk siswa SMP berjalan dengan baik di semua sekolah.
“Alhamdulillah pelaksanaan UNBK hari ketiga ini berjalan lancar, tidak ada laporan hambatan,” katanya saat dihubungi wartawan, Rabu (25/04/2018) sore.
Berbeda dengan pelaksanaan di hari kedua kemarin, dimana beberapa sekolah sempat terkendala gangguan server dan pemadaman listrik. Adapun insiden mati listrik yang terjadi disebabkan meledaknya salah satu travo yang berada di dekat sebuah toko modern area Jalan Brigjen Katamso, Wonosari. Akibatnya, beberapa sekolah terpaksa menunda sesi pertama UNBK selama beberapa menit.
Salah satu sekolah yang mengalami gangguan tersebut yakni SMP N 3 Wonosari. Kepala Sekolah Mulyadi menuturkan, pemadaman listrik terjadi pada pukul 7.55 WIB saat berlangsungnya ujian sesi pertama. Meski sekolah telah menyediakan genset, namun pelaksanaan ujian sempat tertunda selama empat menit. Meski begitu, padamnya listrik tidak mengganggu jalannya ujian lantaran setelahnya pelaksanaan berjalan dengan lancar.







“Listrik padam sampai 45 menit, diperkirakan instalasi mengalami gangguan. Untuk sekolah telah menyediakan genset sehingga hanya tertunda 4 menit saja,” tuturnya.
Pelaksanaan UNBK di SMP N 3 Wonosari sendiri diikuti oleg 192 siswa yang terbagi menjadi 3 sesi. Diakui, pihaknya pun masih mengandalkan tenaga listrik dari aliran genset yang kemudian diganti ke listrik pada perpindahan antara sesi 2 ke sesi 3.
“Nanti setelah sesi ke 2 selesai pada pukul 11.30 WIB, genset kita matikan untuk diganti ke listrik,” ujar Mulyadi.
Tidak hanya di SMP N 3 Wonosari, insiden mati listrik juga terjadi di sekolah lainnya seperti SMP N 2 Saptosari, SMP N 1 Tanjungsari, SMP N 3 Tepus, dan SMP Kanisius Wonosari. Hal tersebut diakui oleh Kepala Sekolah SMP Kanisius, Yohanes Nugraha yang membenarkan bahwa di sekolahnya memang terjadi mati listrik saat pelaksanaan ujian berlangsung.
“Memang sempat terjadi mati listrik. Namun kami langsung menghubungi PLN untuk segera dibenahi,” katanya.
Saat insiden mati listrik tersebut, pihaknya tidak langsung menyalakan genset. Hal tersebut dilakukan lantaran adanya sosialisasi dari dinas terkait untuk menunggu hingga aliran listrik hidup kembali. Akibatnya, pelaksanaan UNBK di sekolah tersebut sempat tertunda selama kurang lebih satu jam.
“Sesuai prosedur yang diarahkan saat sosialisasi, saat mati listrik tidak boleh langsung menyalakan genset, tapi tunggu dulu sampai listriknya nyala. Kalau lebih dari satu jam belum nyala juga, baru diperbolehkan memakai genset,” ujarnya.
Adapun jumlah peserta yang mengikuti ujian di SMP Kanisius Wonosari yakni sebanyak 35 siswa. Dari jumlah tersebut, ujian dibagi menjadi dua sesi dimana tiap-tiap sesi ada 17 dan 18 siswa peserta ujian.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film3 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Sosial2 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
Peristiwa3 hari yang lalu
Disiram Air oleh DC, Lurah Krambilsawit Bakal Lapor Polisi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu