Connect with us

Pemerintahan

Sensus Penduduk Online 2020, Capaian di Gunungkidul Baru Sentuh 13%

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Badan Pusat statistik Kabupaten Gunungkidul masih terus melakukan proses Sensus Penduduk (SP). Rencananya, sensus penduduk sendiri akan berlangsung hingga Juli mendatang. Pada tahap awal ini, proses SP masih bisa dilakukan secara mandiri oleh masyarakat melalui situs online https://sensus.bps.go.id.

“Hingga 10 Maret 2020 warga Gunungkidul yang menggunakan Sensus Online baru mencapai 13,61 persen,” kata Kepala BPS Gunungkidul, Sumarwiyanto, Rabu (11/03/2020) siang.

Ia mengatakan, berdasarkan sebaran data yang masuk, pengguna layanan SP 2020 online tebanyak dari Kecamatan Wonosari. Hal ini menurutnya cukup wajar, mengingat di kecamatan ini, koneksi internet di penjuru wilayah sudah cukup baik.

“Masyakatnya juga sudah melek teknologi,” imbuh dia.

Ia menyebut, pemerintah pusat sendiri menargetkan 22,9% dalam perolehan sensus online. Di Kabupaten Gunungkidul sendiri, Sumarwiyanto menargetkan dengan perkembangan yang ada, dapat melebihi target nasional.

“Kami juga sudah melakukan berbagai upaya agar respon masyarakat dengan Sensus Online meningkat, salah satunya kami juga melakukan pendampingan di beberapa OPD, layanan sensus online di Disdukcapil, berkoordinasi dengan camat hingga kades,” jelas Sumarwiyanto.

Di samping itu, pihaknya juga melakukan sosialisasi SP online di sejumlah sekolah seperti SMA dan SMK di Gunungkidul. Upaya ini dicanangkan karena menurutnya layanan internet lebih dikuasai oleh generasi mileneal.

Berita Lainnya  Halal Bihalal Bersama Warga Gunungkidul, Sultan Kembali Singgung Rencana Pembangunan Jalan Tol di Jogja

“Ada beberapa sekolah sudah kami berikan sosialisasi harapannya dapat melakukan sensus terhadap masing-masing keluarganya,” paparnya.

Proses SP Online 2020 dijadwalkan akan berlangsung hingga 31 Maret 2020 mendatang. Selanjutnya proses sensus akan dilakukan secara manual pada Juli 2020 oleh petugas BPS Gunungkidul.

Terpisah Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Kependudukan Disdukcapil Gunungkidul Arisandy Purba berharap, penerapan SP online ini turut membantu kelengkapan data kependudukan. Menurutnya data kependudukan akan memberikan pengaruh cukup signifikan terhadap layanan masyarakat.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler