Connect with us

Politik

Serahkan Putusan Lewat Parpol Mana, Ratusan Anak Muda Nyatakan Dukungan Kepada Mayor Sunaryanta

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Menjelang pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) 2020 ini, dinamika politik terus berlangsung. Tidak hanya di kalangan partai politik saja, namun ketatnya persaingan para calon dalam memperebutkan simpati masyarakat juga sangat terasa di lingkungan masyarakat. Sejumlah massa yang mengatasnamakan relawan relawan Sedulur Senthir Cilik (SSC) telah mendeklarasikan diri dan siap mendukung salah satu calon bupati.

Ketua SSC, Antono Putro memaparkan, dalam deklarasi kali ini, tercatat sudah ada sekitar 170 anggota yang siap mengawal jalannya pesta demokrasi 2020 ini. Ratusan relawan tersebut merupakan kaum milenial yang berasal dari sejumlah kecamatan di Gunungkidul.

“Kita saat ini mendeklarasikan dan melakukan pemantapan pengurus,” kata Antono, Senin (21/01/2020) malam kemarin saat deklarasi di aula Balai Desa Kepek.

Ia memaparkan, SSC sendiri memang mayoritas berisi anak muda atau disebut kaum milenial itu berkeinginan dapat berperan nyata pada aspek sosial ekonomi sekaligus menjadi penggerak perubahan menuju kemajuan wilayah. Sehingga generasi muda diharapkan dapat menjadi agen perubahan menuju kemajuan wilayah Gunungkidul.

“Salah satunya dengan memberikan dukungan kepada salah satu bakal calon bupati Gunungkidul, Mayor Sunaryanta,” tandas dia.

Ia menjelaskan, pemuda mampu menjadi penentu arah gerakan kerelawanan sekaligus memberwarna warna baru dinamika perpolitikan di Gunungkidul. Nama paguyuban yang dipakai, Senthir merupakan simbol, meski berwujud pelita berukuran kecil, namun dengan semangat persaudaraan dan kegotong-royongan kerja-kerja besar dapat ditempuh.

Berita Lainnya  Datangi Basis Suara Gerindra, Sunaryanta Rebut Hati Simpatisan Kadung Trisna ?

“Poin berdirinya wadah kami diantaranya untuk menyukseskan Pilkada Gunungkidul 2020 sekaligus memberikan support dan dukungan bagi Mayor Sunaryanta,” paparnya.

Ditambahkannya, dukungan ini diberikan tanpa pandang partai politik di belakangnya. Sehingga jikapun harus menempuh jalur independent atau menjadi poros ketiga pihaknya mengaku siap.

“Yang pasti kita harus siap dengan apapun di belakangnya, kita dukung,” pungkas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler