Connect with us

Peristiwa

Serangan Kera Paling Parah Tahun Ini, Laporan Petani Tak Ditanggapi

Diterbitkan

pada

BDG

Saptosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kera ekor panjang terus menjadi masalah berat bagi petani selatan Gunungkidul. Serangan yang terus terjadi ini sendiri membuat para petani geram. Bahkan saat ini, serangan kera ekor panjang masih terus terjadi dan semakin banyak. Ratusan hektar lahan yang dibudidayakan oleh para petani selalu mengalami kerusakan setelah diserang oleh hewan liar tersebut. Tak hanya resah, para petani juga mengalami kerugian yang tak sedikit akibat permasalahan klasik ini. Aduan kepada pemerintah seakan tak ada penanganan berarti.

Salah satu petani di Padukuhan Kepek, Kalurahan Kepek, Kecamatan Saptosari, Putra menuturkan, hama kera ekor panjang memang sangat meresahkan warga di Kapanewon Saptosari. Menurutnya sebagian besar wilayah ini sudah diserang hama kera ekor panjang.

Tanaman palawija mulai dari kacang tanah, jagung, dan juga keledai yang dibudidayakan petani sebagian besar mengalami kerusakan akibat dimakan oleh kera ekor panjang. Tanaman yang seharusnya bisa dipanen ternyata tak bisa lagi diharapkan hasil panennya. Tanaman sudah rusak akibat serangan masif dari kera ekor panjang.

Berita Lainnya  Dinkes Gunungkidul Akui Pantauan Medis Terhadap Pasien Isoman Belum Optimal

“Kami sudah angkat tangan. Sudah sejak Januari lalu kami ribut soal monyet ini, kini terjadi lagi,” jelasnya, Jumat (26/06/2020).

Menurutnya, serangan kera ekor panjang sebenarnya sudah berlangsung sejak tahun lalu. Kini jumlah monyet yang menyerang ke lahan mereka justru kian banyak. Wargapun sudah tak bisa berbuat banyak untuk menghalau monyet-monyet tersebut. Satu-satunya cara yang mereka gunakan adalah hanyalah berjaga di ladang untuk meredam serangan kera.

“Kera ekor panjang menjadi musuh para petani yang terus menyerang ke lahan pertanian milik warga, kami sudah merasa kewalahan,” imbuh dia.

Agar sekedar bisa panen, para petani terpaksa harus sepanjang hari menunggui tanaman-tanaman mereka. Sebenarnya, pihaknya telah melapor kepada instansi terkait, dalam hal ini adalah Balai Konservasi Sumber Daya Alam. Namun sejak laporan ini dibuat dan memberikan jawaban, hingga saat ini tak ada tindakan riil dari BKSDA.

“Jawabannya akan kita tangani, tapi sampai sekarang belum ada tindakan. Para petani sendiri tetap menanam karena ini adalah sumber kehidupan kami,” ujarnya.

Konsekuensi tetap nekat menanam memang akan mendapat serangan kera ekor panjang. Petanipun terpaksa harus berjaga di lahan mereka agar tanaman yang mereka budidayakan tidak habis diserang kera ekor panjang tersebut.

Putra menyebut, jika serangan hama kera ekor panjang tersebut sudah berlangsung dalam 3 tahun terakhir. Dan tahun ini merupakan tahun yang terparah dampaknya karena serangan kera ekor panjang semakin masif dan luasannya pun semakin bertambah.

Berita Lainnya  Tak Bergantung Dengan Program Bantuan Pemerintah, Petani Diharapkan Mau Manfaatkan Fasilitas KUR

Pada musim kemarau yang lalu, bahkan sebagian besar rumput-rumput yang dibudidayakan oleh petani untuk pakan ternak juga dirusak oleh kera kera ekor panjang tersebut. Dan kini memasuki musim penghujan ternyata serangan kera ekor panjang tersebut beralih ke tanaman palawija yang dibudidayakan oleh para petani.

“Pemerintah ini bagaimana. Petani mau makan apa kalau hal semacam ini terus dibiarkan,” katanya.

Monyet ekor panjang tidak hanya meresahkan masyarakat di Kalurahan Kepek, Kepanewonan Saptosari. Tetapi, warga dan para petani di Kepanewonan Girisubo juga dibuat resah. Pasalnya, lahan-lahan pertanian kerap kali diganggu oleh hewan yang memiliki nama latin Macaca Fascicularis itu.

Salah seorang petani, Bambang Untoro mengungkapkan, serangan-serangan monyet ekor panjang tersebut selalu memanfaatkan kelengahan para petani. Kawanan monyet tersebut seringkali turun dari perbukitan merusak tanaman para petani saat lahan sudah tak terjaga.

Berita Lainnya  Modernisasi Alsintan dan Upaya Bebaskan Petani Dari Permainan Harga

“Kalau petani sudah pulang ke rumah baru monyet-monyet itu turun merusak tanaman petani, jadi petani juga cukup kewalahan. Serangan kera itu tidak menentu, bisa pagi, siang dan sore,” kata Bambang.

Saat ini, petani hanya bisa mengandalkan peralatan sederhana seperti ketapel untuk mengusir serangan monyet-monyet tersebut. Ia mengungkapkan gangguan tersebut dirasakan hingga menyeluruh dikawasan pertanian di Desa Pucung. para petani merasa trauma untuk menanam tanaman seperti padi dan palawija.

Ia menuturkan serangan, gangguan tersebut tidak memandang waktu. Saat petani lengah, kawanan monyet tersebut lantas menyerang mengganggu tanaman. Sehingga para petani sangat kewalahan mengantisipasinya.

“Kami mohon kepada dinas terkait untuk solusinya agar lahan kami tidak diganggu terus,” tandas dia.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata2 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis4 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler