Peristiwa
Stor Batu Keprus, Truk Timpa Teras Warga




Saptosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Truk muatan batu keprus/urug terguling dan menimpa teras rumah, Senin (15/01/2018) sore. Diduga truk yang bernopol H 1958 BY tersebut mengalami kecelakaan lantaran beban yang tidak seimbang.
Informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Bermula ketika truk dump yang dikemudikan oleh Keleng warga Kanigoro, Saptosari mulai menuang muatan batu ke rumah Sagiran warga Padukuhan Pucung, Desa Planjan, Kecamatan Saptosari. Namun belum semua muatan berhasil dituangkan tiba-tiba truk miring dan terguling.
"Tadi itu anak saya yang pesan batu uruk ini. Terus saya nungguin saat truk itu menuang batu itu. Eh langsung terguling," ujar saksi mata, Suyem.
Ditambahkannya, truk yang terguling itu otomatis langsung menimpa sebagian rumah miliknya itu. Atas kejadian tersebut, ia bersama suaminya lantas berteriak meminta tolong.
"Saya itu langsung teriak-teriak melihat truk itu terguling, untung tadi sempat menimpa pohon talok dulu. Kalau tidak mungkin habis rumah saya," imbuh dia.




Pantauan di lokasi, sopir truk tidak mengalami luka yang cukup serius. Namun ketika hendak dikonfitmasi, sopir masih dalam kondisi syok.
Saat ini terlihat sebuah alat berat yang dikerahkan untuk menarik truk tersebut. Dalam proses evakuasi, posisi truk cukup membuat bego mengalami kesulitan. Kejadian itu pun menarik perhatian warga yang penasaran.
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkab Gunungkidul Naikkan Gaji Pamong dan Staf Kalurahan
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Angka Kemiskinan di Gunungkidul Masih 15,18%
-
Pemerintahan3 minggu yang lalu
Gunungkidul Ajukan Tambahan Vaksin PMK 20 Ribu Dosis
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
3 Korban Laka Laut Pantai Drini Ditemukan Meninggal, 1 Masih Dalam Pencarian
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Gelontoran Anggaran Rp 1,5 Miliar Untuk Perbaikan Gedung Sekolah
-
Sosial1 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Kukuhkan Pengurus FPRB Baru
-
Uncategorized1 minggu yang lalu
Jumlah Pengguna Kereta Api Membludak saat Libur Panjang, PT KAI Daop 6 Klaim Bisa Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
BKPPD Periksa 2 ASN Yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Gempa 5,2 SR Guncang Gunungkidul
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Keluarga Korban Laka Laut di Pantai Drini Akan Terima Asuransi
-
Peristiwa1 minggu yang lalu
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Mengapung di Telaga
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sleman City Hall Hadirkan Blooming Fortune dan Rangkaian Event Menarik Sambut Imlek 2025