Peristiwa
Tabrakan di Tikungan, 3 Pemotor Luka Parah



Purwosari,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Dua buah sepeda motor bertabrakan di jalan Purwosari-Parangtritis tepatnya di Padukuhan Watugajah, Desa Girijati, Kecamatan Purwosari pada Senin (30/07/2018) pagi. Akibat kejadian tersebut, sebanyak tiga orang pemotor mengalami luka cukup serius dan harus mendapatkan perawatan serius di rumah sakit.
Kapolsek Purwosari, AKP Budi Kustanto mengatakan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 07.30 WIB. Bermula ketika sepeda motor jenis Suzuki Smash B 6897 UJK yang dikendarai Hardi (45) yang berboncengan dengan Sudiyono (40), keduanya warga Padukuhan Widoro RT 03 /RW 01, Desa Giripurwo, Kecamatan Purwosari melaju dari arah timur (Purwosari) menuju barat (Parangtritis).
"Pengendara motor melaju dengan kecepatan sedang sebab jalan yang dilalui kondisinya menurun dan menikung," kata Budi.
Budi menambahkan, pada saat bersamaan dari arah berlawanan melaju pula sepeda motor Honda Beat AB 5396 LJ yang dikendarai Eko Saputro (24) warga Dusun Nglumbung, RT007 / RW 005 Desa Giricahyo, Kecamatan Purwosari. Di lokasi kejadian yang merupakan tikungan, kedua pengendara yang lemah tak mampu untuk menjaga jarak. Akhirnya, kecelakaan pun tak terhindarkan.
"Sepeda motor yang dari bawah melaju terlalu ke kanan dan memakan marka lawan sehingga tabrakan pun terjadi," imbuh Budi.
Atas kejadian tersebut, tiga orang pengendara sepeda motor mengalami luka cukup serius. Dilihat dari kondisi sepeda motor pasca kecelakaan tersebut, benturan yang terjadi memang cukup keras. Kedua motor mengalami ringsek dan kerusakan cukup parah terutama di bagian depan.
"Pengendara Suzuki Smash, Hardi mengalami luka memar dan lecet pada bagian kaki dan tangan, sedangkan pembonceng, Sudiyono mengalami patah tulang pada tangan kanan. Sedangkan pengendara Honda Beat, Eko mengalami lecet di ke dua kakinya dan pusing pada bagian kepala," terang Kapolsek.
Budi menambahkan, kedua pengendara Suzuki Smash tersebut kemudian dilarikan ke Klinik Dharma Husada, Kretek, Bantul. Sementara Eko dirujuk Ke Rumah Sakit PKU Bantul untuk di CT Scan luka di kepalanya.
"Untuk kedua sepeda motor yang terlibat kecelakaan telah kami amankan ke Polsek Purwosari dan akan diproses oleh Unit Laka Satlantas Polres Gunungkidul," pungkas Budi.
-
Sosial3 minggu yang lalu
Gilang dan Salma Dinobatkan Sebagai Dimas Diajeng Gunungkidul 2025
-
Sosial4 minggu yang lalu
Berkenalan dengan Ekawati Rahayu Putri, Calon Ketum HIPMI DIY yang Visioner
-
Olahraga9 jam yang lalu
Mengenal Demon Pratama, Pemuda Gunungkidul yang Masuk Timnas Bola Pantai Indonesia
-
Sosial3 minggu yang lalu
Festival Umuk Kampung, Merayakan Kelestarian Kota dengan Merawat Tradisi
-
Sosial4 minggu yang lalu
Kasus Kesehatan Mental Tinggi, Gunungkidul Kolaborasi dengan IPI untuk Penanganan dan Antisipasi
-
film3 minggu yang lalu
LSB PP Muhammadiyah Luncurkan Film “Djuanda: Pemersatu Laut Indonesia”
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Kasus Antraks Kembali Ditemukan di Gunungkidul
-
Sosial2 minggu yang lalu
Purna Tugas, Mantan Bupati Sunaryanta Pulang dengan Berlari 8 Km
-
Hukum1 minggu yang lalu
TNI dan Satgas PKH: Garda Terdepan dalam Penegakan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal
-
Pemerintahan4 minggu yang lalu
Bupati Gunungkidul Tinjau Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Soroti Banyaknya Kasus Perselingkuhan yang Melibatkan ASN
-
Pemerintahan1 hari yang lalu
Bupati Copoti Reklame Tak Berizin yang Bertebaran di Gunungkidul