Connect with us

Peristiwa

Tempat Penggergajian Kayu Diamuk si Jago Merah

Diterbitkan

pada

BDG

Wonosari, (pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Nasib nahas dialami oleh Supramonco (58) warga Padukuhan Kepil, Kalurahan Mulo, Kapanewon Wonosari. Usaha penggergajian kayu miliknya luluh lantak diamuk si jago merah pada Rabu (21/07/2021) malam tadi. Beruntung dalam insiden ini, tak sampai menimbulkan korban jiwa maupun luka. Namun begitu, korban harus menangguk kerugian hingga jutaan rupiah.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gunungkidul mengungkapkan, kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh warga sekitar pukul 20.15 WIB. Saat itu, kobaran api sudah mulai membesar. Sejumlah warga lantas berusaha untuk melakukan pemadaman meski menggunakan peralatan seadanya. Sayangnya upaya tersebut tak membuahkan hasil. Api justru semakin membesar dan menjalar ke lokasi lain.

Berita Lainnya  Komunitas Resan Bongkar Sumber Air yang Tertimbun Tanah

“Warga lalu melaporkan kejadian kebakaran ini ke Unit Pemadam Kebakaran,” beber Edy, Kamis (22/07/2021) siang.

Mendapat laporan tersebut, Unit Pemadam Kebakaran yang dibantu dengan TRC BPBD Gunungkidul segera menuju lokasi kejadian. Menurut Edy, api sendiri bisa dengan cepat menyebar lantaran di lokasi kejadian, ada banyak barang yang mudah terbakar. Setelah beberapa waktu, api akhirnya berhasil dijinakkan.

Menurut Edy, kebakaran ini merusak bangunan serta peralatan dan juga kayu-kayu yang ada di lokasi. Akibatnya, Supramonco ditaksir mengalami kerugian materiil sekitar 10 juta rupiah.

“Tidak ada korban jiwa maupun luka pada kejadian ini. Lokasi penggergajian memang sepi dan tengah libur selama 2 hari untuk merayakan Idul Adha,” ujar dia.

Disinggung mengenai penyebab kebakaran, Edy mengaku belum mengetahui secara pasti. Saat ini petugas sedang melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran tersebut.

Berita Lainnya  Lupa Cabut Kunci, Petugas Parkir Kemalingan Motor Sendiri

“Masih dikumpulkan data-data di lapangan serta keterangan saksi,” bebernya.

Iklan
Iklan

Facebook Pages

Iklan

Pariwisata

Pariwisata1 minggu yang lalu

Masa Angkutan Lebaran 2025, Penumpang KA Bandara Capai 390 Ribu

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – PT Railink KA Bandara Medan dan Yogyakarta mencatat sebanyak 390.475 ribu masyarakat menggunakan layanan Kereta Api...

bisnis2 minggu yang lalu

Libur Lebaran, Stasiun Yogyakarta Optimalkan Peran Sebagai Stasiun Integrasi Antarmoda

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja,(pidjar.com) – Stasiun Yogyakarta memiliki keunggulan sebagai stasiun integrasi antar moda yang mampu melayani pemudik dan masyarakat untuk berwisata...

bisnis3 minggu yang lalu

Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Dalam rangka menyambut momen Lebaran 2025, PT Railink KAI Bandara di Medan dan Yogyakarta memberikan diskon...

bisnis3 bulan yang lalu

Libur Panjang Isra Mi’raj dan Imlek, 79 Persen Tiket Terjual di Daop 6 Yogyakarta

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com)– PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 6 Yogyakarta mencatatkan penjualan tiket kereta api yang signifikan pada libur...

bisnis3 bulan yang lalu

Demi Lancarnya Perjalanan KA, Pusdalopka Rela Tak Ada Libur

https://pidjar.com/wp-content/uploads/2025/03/VID-20250327-WA0011.mp4  Jogja, (pidjar.com) – Salah satu elemen penting yang memainkan peran strategis dalam menjaga kelancaran operasional kereta api adalah Pusat...

Berita Terpopuler