Info Ringan
Tips Menghaluskan Tumit Kasar






Jogja,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Kulit kaki atau tumit kaki yang pecah-pecah juga dapat disebabkan oleh banyak hal, beberapa kebiasaan yang membuat kaki pecah-pecah antara lain seperti sering berdiri terlalu lama, sering berjalan tanpa alas kaki, menggunakan sepatu yang tidak pas, dan mandi terlalu lama atau menggunakan sabun yang memiliki bahan iritatif. Orang lanjut usia juga lebih rentan mengalami kaki pecah-pecah karena faktor penuaan yang menyebabkan kulit menjadi cenderung kering. Berikut inilah beberapa tips agar mengatasi tumit kaki yang pecah-pecah. Nah berikut tips menghaluskan tumit yang kering dan kasar dilansir dari nose.co.id.
Meminum Banyak Air
Apabila Anda tidak meminum air dengan cukup, maka mulut dan tenggorakan Anda akan terasa kering dan juga serak. Hal yang sama pun berlaku pada kulit. Minum banyak air akan membuat kulit Anda menjadi lembap, sehingga tumit kaki pecah-pecah Anda dapat pulih secara perlahan.
Menggosok Kaki Agar Mengangkat Sel-Sel Kulit Mati
Anda mungkin sudah tidak asing dengan batu apung yang sering digunakan untuk mengatasi kulit tumit kaki yang pecah-pecah, Anda perlu mengetahui bahwa batu ini cukup ampuh untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Cara menggunakannya juga cukup mudah, Anda hanya perlu merendam kulit kaki yang pecah-pecah dalam air selama 5 menit atau sampai kulit Anda terasa lebih lembut. Setelah selesai, oleskan kulit yang bermasalah dengan pelembap. Selain dengan batu apung, kaki juga dapat digosok dengan menggunakan sikat kaki atau scrub khusus kaki.







Menggunakan Pelembap
Anda dapat menggunakan pelembap yang kental seperti shea butter, gel lidah buaya, atau petroleum jelly. Semakin lengket dan berminyak krim pelembap yang Anda gunakan, semakin bagus untuk menyembuhkan tumit kaki yang pecah-pecah. Pertama-tama Anda harus mengoleskan pelembap pada tumit kaki yang pecah-pecah dengan tebal setiap malam sebelum tidur, setelah itu bungkus kaki Anda menggunakan kaus kaki dan biarkan menyerap selama semalaman. Sangat disarankan agar Anda melakukannya setelah mandi agar mendapatkan hasil yang terbaik.
Hindari Mandi Dengan Air Panas
Jika Anda ingin berendam atau mandi dengan shower, alangkah baiknya agar tidak menggunakan air panas. Hal ini karena mandi dengan menggunakan air panas dapat menjadikan kulit cepat kering dan rusak, sehingga kaki pecah-pecah sulit membaik.
Menggunakan Sabun yang Lembut
Agar kondisi kulit Anda yang rusak menjadi cepat membaik, sangat penting untuk menjaga kondisi dari tumit kaki yang pecah-pecah agar tetap bersih. Namun Anda harus berhati-hati, membersihkan kaki menggunakan sabun yang berbahan kimia keras atau bersifat iritatif justru dapat membuat kulit terlalu kering.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan1 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
Sosial4 minggu yang lalu
Istri Wakil Bupati Gunungkidul Dilantik Jadi Ketua Tim Penggerak PKK, Ini Hal yang Akan Dilakukan
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis4 minggu yang lalu
PT Railink Raih Penghargaan 7th Top Digital Corporate Brand Award 2025
-
Uncategorized3 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
bisnis3 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Peristiwa3 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
bisnis3 minggu yang lalu
Jelang Idulfitri, Daop 6 Yogyakarta Bagi 250 Paket Sembako kepada Para Porter