Peristiwa
Truk Bermuatan Pasir Terguling, Arus Lalu Lintas Jalan Wonosari-Jogja Sempat Tersendat






Patuk,(pidjar-com-525357.hostingersite.com)–Arus lalu lintas di Tikungan Slumprit, Jalan Jogja-Wonosari pada Kamis (07/06/2018) siang tadi sempat tersendat. Pasalnya sebuah truk bermuatan pasir terguling di lokasi tersebut. Badan truk, menutupi sebagian ruas jalan di jalur tersibuk di Kabupaten Gunungkidul. Diduga, truk tersebut terguling setelah tak kuat menanjak.
Kanit Laka Satlantas Polres Gunungkidul, Iptu Kusnan Priyono mengatakan bahwa kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Bermula ketika truk bermuatan pasir dengan nomor polisi AB 8011 KD yang dikemudikan oleh Marno warga Wonosari melaju dari arah Jogja menuju Wonosari.
Sesampainya di lokasi kejadian, tepatnya di Tikungan Slumprit, Kecamatan Patuk truk tersebut tiba-tiba kehilangan tenaga.
"Karena tidak kuat menanjak, truk kemudian berjalan mundur," lanjut dia.
Diterangkan Kusnan, Marno sempat berusaha membanting kemudi lantaran truk terus melaju tak terkendali. Namun upaya tersebut justru menyebabkan truk kemudian terguling. Muatan truk berupa pasir berserakan di jalanan.







Ia menambahkan, kecelakaan itu tak sampai menimbulkan korban. Sang pengemudi tak menderita luka apapun dan hanya menderita shock. Meski demikian, arus lalu lintas sempat tersendat lantaran badan truk maupun muatannya memenuhi ruas jalan.
"Saat ini sudah kami evakuasi. Arus lalu lintas berangsur pulih," terangnya.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Gunungkidul, AKP Mega Tetuko mengatakan tikungan Slumprit memang menjadi sorotan pihaknya. Sebab di lokasi tersebut kerap terjadi kecelakaan terutama mobil pengangkut barang. Karakter tanjakan yang disertai dengan tikungan tajam memang membuat tikungan ini menjadi momok bagi kendaraan-kendaraan besar.
"Ini soal kondisi geografis, belum ada pintu masuk alternatif ke Gunungkidul. Jadi kita bisanya hanya memberikan himbauan kepada masyarakat," pungkas dia.
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Bupati Endah Harapkan Tradisi Urbanisasi Mulai Berkurang
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Akhirnya Gunungkidul Akan Kembali Punya Bioskop
-
film2 minggu yang lalu
Diputar Bertepatan Momen Lebaran, Film Komang Ajak Rayakan Perbedaan
-
bisnis3 minggu yang lalu
Hadirkan Zona Baru, Suraloka Interactive Zoo Siap Berikan Pengalaman Interaktif dan Edukatif
-
Uncategorized4 minggu yang lalu
Milad ke 12, Sekolah Swasta Ini Telah Raih Ribuan Prestasi
-
bisnis4 minggu yang lalu
Sambut Lebaran 2025, KAI Bandara Beri Diskon Tiket dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis
-
Sosial1 minggu yang lalu
Komitmen HIPMI Gunungkidul Jaga Kebersamaan dan Dukung Kemajuan Investasi Daerah
-
Peristiwa2 minggu yang lalu
Kebakaran di Rongkop, Bangunan Rumah Hingga Motor Hangus Terbakar
-
Peristiwa4 minggu yang lalu
Jelang Lebaran, Polisi Himbau Warga Waspadai Peredaran Uang Palsu
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemeriksaan Selesai, Bupati Segera Jatuhkan Sanski Terhadap 2 ASN yang Berselingkuh
-
bisnis4 minggu yang lalu
Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, WOM Finance Berhasil Tingkatkan Aset 4,68 Persen
-
Pemerintahan2 minggu yang lalu
Puluhan Sapi di Gunungkidul Mati Diduga Karena Antraks